Petunjuk Teknis Pelaksanaan KBM Bahasa Inggris di SD PDF
Document Details
Uploaded by WellRegardedSardonyx2597
UHAMKA
Dr. Tri Wintolo Apoko, M.Pd.
Tags
Related
- EDENG 102 Teaching English in the Elementary Grades Through Literature PDF
- EDENG 102 Teaching English In Elementary Grades PDF
- Teaching English in the Elementary (Language Arts) PDF
- Edeng 102: Teaching English in Elementary Grades Through Literature - PDF
- Elementary English Education Lecture Notes PDF
- IM-Teaching-English-in-the-Elementary-Grades-PDF
Summary
This document provides guidance for teaching English in elementary schools. It outlines the objectives for English language instruction, methods, and strategies.
Full Transcript
PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN KBM BAHASA INGGRIS DI SD Oleh Dr. Tri Wintolo Apoko, M.Pd. TUJUAN Memberikan pedoman dan kejelasan serta kemudahan bagi guru dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar bahasa Inggris Tujuan Khusus KBM Bahasa Inggris: 1. Kosakata (...
PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN KBM BAHASA INGGRIS DI SD Oleh Dr. Tri Wintolo Apoko, M.Pd. TUJUAN Memberikan pedoman dan kejelasan serta kemudahan bagi guru dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar bahasa Inggris Tujuan Khusus KBM Bahasa Inggris: 1. Kosakata (Vocabulary) 2. Ujaran (Utterances) 3. Membaca (Reading) 4. Pelafalan (Pronunciation) 5. Menulis (Writing) KOSAKATA Tujuan pengajaran kosakata adalah untuk memperluas/memperkaya kosakata siswa agar mampu menggunakan kata-kata yang tepat dalam percakapan sehari-hari Pengajaran aspek kosakata yang sederhana meliputi kosakata yang ada hubungannya dengan benda-benda yang ada di ruangan kelas, sekolah, lingkungan alam sekitar, budaya, adat istiadat, dan kosakata umum yang dipakai dalam percakapan sehari-hari UJARAN Tujuan pengajarannya mengacu pada percakapan yang sederhana baik ujaran- ujaran singkat maupun dialog pendek untuk memberikan kemampuan memahami dan menggunakan ujaran- ujaran tertentu dalam percakapan praktis dan sederhana MEMBACA Pengajaran membaca bertujuan agar siswa dapat memahami dan menafsirkan isi suatu wacana/teks bacaan yang sangat sederhana PELAFALAN Pada pengajaran aspek pelafalan, siswa diharapkan dapat mengucapkan bunyi- bunyi vokal dan konsonan yang terdapat dalam bahasa Inggris dengan tepat MENULIS Pada aspek menulis, siswa diharapkan memiliki kemampuan menulis kembali (rewrite) ejaan kata, frasa, dan kalimat. Selain itu mampu menyusun kembali beberapa kata menjadi kalimat yang sempurna, guided writing (menulis terpimpin), mengubah urutan kata menjadi kalimat yang utuh STRATEGI UNTUK MENCAPAI TUJUAN Metode Mengajar 1. Pelafalan 2. Kosakata 3. Percakapan 4. Membaca 5. Menulis Pemanfaatan Sumber Daya Pendidikan Penilaian (Evaluasi) PENGERTIAN METODE MENGAJAR Cara tertentu yang digunakan oleh guru untuk menciptakan kondisi untuk belajar bahasa Inggris guna mencapai hasil yang maksimal dalam kegiatan belajar mengajar Pengajaran bahasa Inggris di SD menggunakan metode eklektik yaitu guru tidak terikat pada suatu metode tertentu, metode bersifat fleksibel sesuai dengan jenis kegiatan, jumlah anak didik, dan kemampuan sekolah Pendekatan yang digunakan dalam pengajaran adalah kebermaknaan yang menekankan pada penggunaan bahasa dalam fungsi sebagai alat komunikasi METODE MENGAJAR PELAFALAN Metode yang digunakan Drills (Listen & Repeat) Cara penyajian 1. Guru mengucapkan bunyi vokal atau konsonan tertentu. 2. Siswa mendengarkan secara seksama, kemudian mengikuti (dapat dilakukan secara union, group, atau individu) 3. Latihan berikutnya melalui minimal pairs (pasangan kata yang hanya berbeda dalam satu bunyi, misalnya: take – bake) METODE MENGAJAR KOSAKATA Metode yang digunakan Drills (menunjuk obyek, gambar- gambar atau chart) Cara penyajian: 1. Guru mengambil benda-benda tertentu yang terdapat di dalam kelas, misalnya buku 2. Guru menyatakan “a book”, lalu menunjuk “this is a book”, dan seterusnya Teknik berikutnya Total Physical Response (TPR) yaitu Listen – do – draw Cara penyajian: 1. Guru menyatakan kosakata tertentu 2. Siswa mendengarkan kemudian melakukan instruksi guru dan terakhir menggambar benda yang disebut oleh guru METODE MENGAJAR PERCAKAPAN Metode yang digunakan Drills (listen & repeat) Cara penyajian: 1. Guru mengucapkan ujaran tertentu 2. Siswa mendengarkan dengan seksama kemudian menirukan berulang-ulang 3. Guru menciptakan situasi/tema, misalnya situasi di malam hari, ujaran apa yang harus digunakan Metode lainnya Drills (questions & answers) Cara penyajian: 1. Guru mengajukan pertanyaan sederhana yang kaitannya dengan ujaran yang siswa telah pelajari, misalnya Like & Dislike 2. Latihannya dapat dilakukan (guru ke siswa, siswa ke guru, siswa ke siswa) Metode lainnya Drills (demonstration) Cara Penyajiannya: 1. Guru memberikan sebuah dialog singkat yang berisikan materi (ujaran) yang dipelajari siswa, guru membaca dialog tersebut keseluruhan dengan ucapan & intonasi yang tepat 2. Siswa mendengarkan lalu diberi tugas untuk menghafalkan dan mendemostrasikan secara bergiliran di depan kelas METODE MENGAJAR MEMBACA Metode yang digunakan adalah guru menyajikan bacaan ringan & singkat yang ada hubungannya dengan lingkup keluarga, sekolah, alam sekitar, dan adat istiadat Cara penyajian: 1. Guru membagikan teks bacaan kepada setiap siswa 2. Guru membaca teks bacaan tersebut 3. Siswa mendengarkan dengan seksama 4. Siswa membaca secara individu (silent reading) dan dilanjutkan dengan drills (questions & answers) 5. Guru mengajukan pertanyaan sederhana baik (yes/no question) maupun information questions 6. Siswa menceritakan kembali wacana tersebut METODE MENGAJAR MENULIS Metode yang digunakan hanya berupa menulis ejaan pada kata, frasa, dan kalimat pendek dengan tepat Cara penyajian: 1. Mengatur urutan huruf menjadi kata yang tepat 2. Mengatur urutan kata menjadi kalimat yang utuh 3. Mengisi rumpang dengan kata-kata yang telah disediakan dalam daftar tertentu 4. Menulis kembali suatu paragraf atau wacana singkat Microsoft Research Distributed Classroom (2:53)