Ilmu Tauhid 8 PDF
Document Details
Uploaded by OutstandingRabbit8462
null
Muhammad Bagir, S.Pd.
Tags
Summary
This document is a study guide on Ilmu Tauhid 8. It covers the pillars of faith, along with angels, prophets, and scriptures. It also details the significance and functions of the prophets in Islam.
Full Transcript
Ilmu Tauhid ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. 8 أركان اإليمان Iman menurut bahasa adalah percaya. Sedangkan menurut istilah adalah percaya dan yakin dengan sepenuh hati atas pokok-pokok atau dasar-dasar keimanan. Dasar keiaman i...
Ilmu Tauhid ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. 8 أركان اإليمان Iman menurut bahasa adalah percaya. Sedangkan menurut istilah adalah percaya dan yakin dengan sepenuh hati atas pokok-pokok atau dasar-dasar keimanan. Dasar keiaman itu ada enam sebagai berikut : اإليمان بالكتب اإليمان بالمالئكة اإليمان بالله Iman kepada Iman kepada Iman kepada Kitab-kitab Malaikat Allah اإليمان بالقضاء و القدر اإليمان باليوم اآلخر اإليمان بالرسل Iman kepada Qodho Iman kepada Iman kepada dan Qodar Hari Kiamat Rasul-rasul ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. اإليمان بالمالئكة Iman kepada Malaikat ُة َك اَل َم ْن ُه ُم الَم ِئ ؟ Siapa Malaikat itu Malaikat adalah makhluk yang tercipta dari cahaya, yang selalu taat kepada perintah Allah. Malaikat kebanyakan tinggal di langit, namun sebagian dari mereka bertempat di bumi. Mereka tidak makan, tidak minum, tidak tidur, tidak menikah atau melahirkan, dan tidak disifati dengan laki-laki atau perempuan. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. دليل اإليمان بالمالئكة ٰۤل ٰا َم َن الَّرُس ْو ُل ِبَم ٓا ُاْنِزَل ِاَلْي ِه ِم ْن َّرِّبٖه َو اْلُم ْؤ ِم ُنْو َۗن ُكٌّل ٰا َم َن ِبالّٰلِه َو َم ِٕى َكِتٖه َو ُكُتِبٖه َوُرُس ِلٖۗه Rasul (Muhammad) beriman kepada apa yang diturunkan kepadanya (Al-Qur'an) dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semua beriman kepada Allah, malaikat-malaikat- Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. حكم اإليمان بالمالئكة Hukum iman kepada Malaikat adalah wajib, bahkan termasuk diantara enam rukun iman, mengingkari keberadaan Malaikat adalah kafir. Wajib beriman kepada Malaikat secara umum, bahwa Allah menciptakan Malaikat dengan jumlah yang tak terhingga hanya Allah yang mengetahuinya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. حكم اإليمان بالمالئكة Dan wajib pula beriman dengan Malaikat secara terperinci yaitu ada 10 Malaikat yang wajib diimani secara spesifik yaitu : - Jibril (Menyampaikan wahyu) - Mikail (Membagikan rizki dan mengatur hujan) - Isrofil (Meniup sangkakala) - Izroil (Mencabut nyawa) - Munkar dan Nakir (Menanya di alam barzah) - Roqib (Mencatat amal baik) - Atid (Mencatat amal buruk) - Malik (Penjaga pintu neraka) - Ridwan (Penjaga pintu surga) ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. اإليمان بالكتب Iman kepada Kitab-kitab Allah اإليمان بالكتب Iman kepada kitab-kitab Allah artinya percaya dan yakin bahwa Allah telah menurunkan wahyunya berupa kitab-kitab suci kepada para Rasul-rasul utusan-Nya sebagai pedoman dan pertunjuk bagi umat manusia. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. دليل اإليمان بالكتب ٰۤل ٰا َم َن الَّرُس ْو ُل ِبَم ٓا ُاْنِزَل ِاَلْي ِه ِم ْن َّرِّبٖه َو اْلُم ْؤ ِم ُنْو َۗن ُكٌّل ٰا َم َن ِبالّٰلِه َو َم ِٕى َكِتٖه َو ُكُتِبٖه َوُرُس ِلٖۗه Rasul (Muhammad) beriman kepada apa yang diturunkan kepadanya (Al-Qur'an) dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semua beriman kepada Allah, malaikat-malaikat- Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. حكم اإليمان بالكتب Hukum beriman kepada kitab-kitab Allah adalah wajib, dan mengingkarinya tergolong kafir. Kitab-kitab suci yang diturunkan oleh Allah kepada para Rasul-Nya sangatlah banyak, namun yang wajib kita imani hanya empat sebagai berikut : القرآن Al-Qur’an (Nabi Muhammad SAW) التورة Taurat (Nabi Musa a.s) الزبور اإلنجيل Zabur (Nabi Daud a.s) Injil (Nabi Isa a.s) ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. اإليمان بالرسل Iman kepada Rasul-rasul Allah معنى اإليمان بالرسل Iman kepada Rasul-rasul Allah artinya percaya dan yakin bahwa Allah telah mengutus para rasul-rasulNya kepada seluruh umat manusia untuk mengajak mereka beriman kepada Allah dan memberikan petunjuk ke jalan yang benar serta menyelamatkan mereka dari kesesatan dan kekafiran. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. دليل اإليمان بالكتب ٰۤل ٰا َم َن الَّرُس ْو ُل ِبَم ٓا ُاْنِزَل ِاَلْي ِه ِم ْن َّرِّبٖه َو اْلُم ْؤ ِم ُنْو َۗن ُكٌّل ٰا َم َن ِبالّٰلِه َو َم ِٕى َكِتٖه َو ُكُتِبٖه َوُرُس ِلٖۗه Rasul (Muhammad) beriman kepada apa yang diturunkan kepadanya (Al-Qur'an) dari Tuhannya, demikian pula orang-orang yang beriman. Semua beriman kepada Allah, malaikat-malaikat- Nya, kitab-kitab-Nya dan rasul-rasul-Nya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. الفرق بين النبي و الرسول Nabi adalah laki-laki yang dipilih oleh Allah untuk mendapatkan wahyu dan beriman kepada Allah dan tidak diwajibkan baginya menyampaikan wahyu tersebut kepada umatnya. Rasul adalah laki-laki ya.ng dipilih oleh Allah dari kalangan para Nabi untuk mendapatkan wahyu dan beriman kepada Allah serta diwajibkan baginya untuk menyampaikan wahyu tersebut kepada umatnya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. اإليمان بالرسل Dalam suatu riwayat disebutkan bahwa jumlah keseluruhan para Nabi adalah 124.000 Nabi. Sedangkan yang menjadi Rasul hanya 313 atau 315 orang rasul. Namun yang wajib diimani dari keseluruhannya hanya 25 Nabi dan Rasul saja. Alasannya karena 25 Nabi dan Rasul itu disebutkan nama-nama mereka dalam Al-Qur’an. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. أسماء الرسل عليهم الصالة و أزكى التسليم Ishaq a.s Adam a.s Sulaiman a.s Ya’kub a.s Idris a.s Ilyas a.s Yusuf a.s Nuh a.s Ilyasa a.s Ayub a.s Hud a.s Yunus a.s Syuaib a.s Sholeh a.s Zakariya a.s Musa a.s Ibrahim a.s Yahya a.s Harun a.s Luth a.s Isa a.s Zulkifli a.s Ismail a.s Muhammad SAW Daud a.s ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. أولو العزم من الرسل Dalam menjalankan dakwahnya, para Rasul menghadapi berbagai cobaan dan tantangan Nabi Nuh a.s serta penentangan dari kaumnya. Tidak sedikit Nabi Ibrahim a.s dari mereka yang mendapatkan perlakuan Nabi Musa a.s yang tidak baik dari para kaumnya. Atas Nabi Isa a.s kesabaran dan kegigihan mereka dalam Nabi Muhammad SAW menjalankan dakwahnya, maka ada lima orang Rasul yang mendapatkan gelar “Ulul Azmi” karena kesabaran dan kegigihan mereka dalam mengajak kaumnya untuk beriman kepada Allah. Lima orang rasul tersebut antara lain adalah : ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Sifat wajib, mustahil dan jaiz bagi Rasul Para Nabi dan Rasul adalah manusia pilihan yang diutus oleh Allah untuk memberikan petunjuk bagi umat manusia. Oleh sebab itu mereka pastilah mempunyai siafat-sifat yang mulia yang dijadikan panutan oleh para umatnya. Maka dari itu para Rasul mempunyai sifat-sifat wajib, sifat-sifat mustahil dan sifat-sifat jaiz. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Sifat Wajib bagi Rasul Sifat wajib bagi para Rasul artinya adalah setiap Rasul pasti mempunyai sifat-sifat mulia, yang dengan sifat-sifat itu mereka menjadi panutan bagi kaumnya. Diantara sifat wajib yang harus ada pada Rasul-rasul Allah adalah sebagai berikut ; 1. Siddiq artinya jujur 2. Amanah artinya dapat dipercaya 3. Fathanah artinya cerdas 4. Tabligh artinya menyampaikan wahyu dari Allah kepada umatnya ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Sifat Mustahil bagi Rasul Sifat mustahil bagi para Rasul artinya adalah setiap Rasul tidak mungkin mempunyai sifat-sifat tercela yang menyebabkan kaumnya akan berpaling darinya. Diantara sifat mustahil yang mustahil ada pada Rasul- rasul Allah adalah sebagai berikut ; 1. Kadzib artinya berbohong 2. Khiyanah artinya berhiyanat 3. Baladah artinya bodoh 4. Kitman artinya menyembunyikan wahyu dari Allah kepada umatnya ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Sifat Jaiz bagi Rasul Sifat jaiz adalah sifat yang boleh dan bisa saja ada pada diri setiap Nabi dan Rasul. Sifat-sifat jaiz yang ada pada diri Nabi dan Rasul adalah sifat yang lumrah dimiliki oleh manusia pada umumnya. Namun bukan sifat-sifat yang dapat menurunkan derajatnya atau dapat merendahkannya dihadapan kaumnya, terlebih sifat-sifat yang dapat membuatnya dijauhi oleh kaumnya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Sifat Jaiz bagi Rasul Maka sifat-sifat itu mustahil ada pada sosok Nabi dan Rasul yang dimuliakan dan diagungkan Allah SWT. Maka mustahil Rasul itu pemboros, pemalas atau mengalami penyakit parah seperti terkena lepra, kusta, gila dan penyakit-penyakit parah lainnya. Dengan demikian sifat jaiz bagi para Nabi dan Rasul antara lain seperti ; makan, minum, tidur, menikah, bekerja, sakit dan lain sebagainya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Hikmah diutusnya para Rasul Hikmah yang terkandung dari diutusnya para Rasul-rasul Allah antara lain : 1. Umat manusia mengenal tuhannya yaitu Allah yang Maha Esa lagi Perkasa Yang telah menciptakan alam semesta beserta isinya dengan sempurna. 2. Umat manusia mengetahui jalan yang benar dengan mengikuti para Rasul, dan mengetahui jalan yang sesat dengan tidak beriman kepada Allah dan Rasul-Nya. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Hikmah diutusnya para Rasul 3. Setelah sampainya dakwah Rasul kepada setiap individu, maka tidak ada alasan bagi mereka untuk tidak beriman kepada Allah dan Rasul-Nya. Karena Allah tidak akan mengazab suatu kaum sampai Allah turunkan kepada mereka seorang Rasul. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Nabi Muhammad Penutup para Nabi dan Rasul Dengan diutusnya Nabi Muhammad sebagai Nabi dan Rasul yang terakhir, maka tidak ada lagi Nabi dan Rasul setelah Nabi Muhammad. Beliau adalah penutup dan penyempurna para Nabi dan Rasul. Beliau adalah pemimpin serta paling utamanya dari pada Nabi dan Rasul yang dipilih oleh Allah SWT. Dan syari’at beliau juga merupakan penyempurna dari syari’at Nabi dan Rasul sebelum beliau. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Mukjizat Para Rasul Dalam menyampaikan dakwah mengajak kaumnya beriman kepada Allah, para Rasul pasti mengalami banyak ujian dan cobaan yang harus dilaluinya. Oleh sebab itu para Rasul dibekali dengan mukjizat sebagai bentuk perlindungan Allah kepada mereka dari berbagai gangguan dan ancaman yang mereka dapatkan dari kaumnya yang menolak atau menguji kerasulan mereka. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Mukjizat Para Rasul Diantara mukjizat-mukjizat para Nabi dan Rasul adalah sebagai berikut : 1. Nabi Ibrahim ; Tidak terbakar didalam kobaran api Namrud 2. Nabi Yusuf ; Mentakwil mimpi 3. Nabi Musa ; Tongkatnya bisa menjadi ular dan membelah lautan 4. Nabi Sulaiman ; Mengerti bahasa hewan, angin dan jin tunduk serta patuh pada perintahnya 5. Nabi Yunus ; Tetap hidup walau ditelan oleh ikan raksasa “Nun” 6. Nabi Isa ; Menghidupkan orang yang sudah mati 7. Nabi Muhammad ; Membelah bulan, mengeluarkan air dari jemarinya, Al-Qur’an ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Perbedaan Mukjizat, Irhash, Karomah, Ma’unah dan Istidroj Mukjizat adalah suatu peristiwa luar biasa diluar logika yang Allah berikan kepada para Nabi dan Rasul untuk memantapkan para umatnya dengan kerasulan mereka. Irhash adalah suatu peristiwa luar biasa diluar logika yang Allah berikan kepada para calon Nabi dan Rasul sebagai tanda-tanda kerasulan mereka. Karomah adalah suatu peristiwa luar biasa diluar logika yang Allah berikan kepada para hamba-hambaNya yang sholeh sebagai bentuk kemuliaan bagi mereka. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. Perbedaan Mukjizat, Irhash, Karomah, Ma’unah dan Istidroj Ma’unah adalah suatu peristiwa luar biasa diluar logika yang Allah berikan kepada para hamba-hamba yang dikehendakiNya sebagai bentuk pertolongan bagi mereka. Istidroj adalah suatu peristiwa luar biasa diluar logika yang Allah berikan kepada orang-orang kafir, munafiq, fasiq yang selalu bermaksiat kepada Allah sebagai bentuk tipu daya agar mereka semakin jauh dari Allah dan kelak Allah akan memberikan siksaan baginya di akhirat kelak. ISLAMIC 8 ~ Muhammad Bagir, S.Pd. و اهلل أعلم بالصواب