Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti SD Kelas V 2021 PDF
Document Details
Uploaded by HeavenlyLoyalty8057
2021
Norita Yudiet Tompah
Tags
Summary
This Indonesian textbook is for 5th grade students of SD (Sekolah Dasar). It covers Christian Religious Education (PAK) and moral values. The book is designed to support the curriculum and covers topics like family, gratitude, God's care, and Jesus' life. It is a vital learning resource for students and teachers in Indonesian schools.
Full Transcript
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI KEMENTERIAN AGAMA BADAN STANDAR, KURIKULUM, DAN ASESMEN PENDIDIKAN REPUBLIK INDONESIA PUSAT PERBUKUAN 2021 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti...
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI KEMENTERIAN AGAMA BADAN STANDAR, KURIKULUM, DAN ASESMEN PENDIDIKAN REPUBLIK INDONESIA PUSAT PERBUKUAN 2021 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Norita Yudiet Tompah SD KELAS V Hak Cipta pada Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Dilindungi Undang-Undang. Disclaimer: Buku ini disiapkan oleh Pemerintah dalam rangka pemenuhan kebutuhan buku pendidikan yang bermutu, murah, dan merata sesuai dengan amanat dalam UU No. 3 Tahun 2017. Buku ini digunakan secara terbatas pada Sekolah Penggerak. Buku ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi serta Kementerian Agama. Buku ini merupakan dokumen hidup yang senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Masukan dari berbagai kalangan yang dialamatkan kepada penulis atau melalui alamat surel [email protected] diharapkan dapat meningkatkan kualitas buku ini. Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Penulis Norita Yudiet Tompah Penelaah Devi Lasria Sidabutar Rohana Purnama Penyelia/Penyelaras Supriyatno Pontus Sitorus E. Oos M. Anwas Melius Lahagu Ivan Riadinata Anggraeni Dian Permatasari Ilustrator Christian Galabara Alfadio Putra Yohana Defrita Rufikasari Penyunting Stephen Suleeman Penata Letak (Desainer) Sicillia Leiwakabessy Penerbit Pusat Perbukuan Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Komplek Kemdikbudristek Jalan RS. Fatmawati, Cipete, Jakarta Selatan https://buku.kemdikbud.go.id Cetakan pertama, 2021 ISBN 978-602-244-460-2 (Jilid Lengkap) ISBN 978-602-244-668-4 (Jilid 5) Isi buku ini menggunakan huruf huruf Andika New Basic 12/16 pt. SIL International. xiv, 162 hlm.: 21 x 29.7 cm. Kata Pengantar Pusat Perbukuan; Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan; Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi sesuai tugas dan fungsinya mengembangkan kurikulum yang mengusung semangat merdeka belajar mulai dari satuan Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah. Kurikulum ini memberikan keleluasaan bagi satuan pendidikan dalam mengembangkan potensi yang dimiliki oleh peserta didik. Untuk mendukung pelaksanaan kurikulum tersebut, sesuai Undang-Undang Nomor 3 tahun 2017 tentang Sistem Perbukuan, pemerintah dalam hal ini Pusat Perbukuan memiliki tugas untuk menyiapkan Buku Teks Utama. Buku teks ini merupakan salah satu sumber belajar utama untuk digunakan pada satuan pendidikan. Adapun acuan penyusunan buku adalah Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 958/P/2020 tentang Capaian Pembelajaran pada Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah. Penyusunan Buku Teks Pelajaran Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti ini terselenggara atas kerja sama antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Nomor: 58/IX/PKS/2020) dengan Kementerian Agama (Nomor: B-385/DJ.IV/PP.00.11/09/2020). Sajian buku dirancang dalam bentuk berbagai aktivitas pembelajaran untuk mencapai kompetensi dalam Capaian Pembelajaran tersebut. Penggunaan buku teks ini dilakukan secara bertahap pada Sekolah Penggerak dan SMK Pusat Keunggulan, sesuai dengan Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 162/M/2021 tentang Program Sekolah Penggerak. Sebagai dokumen hidup, buku ini tentunya dapat diperbaiki dan disesuaikan dengan kebutuhan. Oleh karena itu, saran-saran dan masukan dari para guru, peserta didik, orang tua, dan masyarakat sangat dibutuhkan untuk penyempurnaan buku teks ini. Pada kesempatan ini, Pusat Perbukuan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam penyusunan buku ini mulai dari penulis, penelaah, penyunting, ilustrator, desainer, dan pihak terkait lainnya yang tidak dapat disebutkan satu per satu. Semoga buku ini dapat bermanfaat khususnya bagi peserta didik dan guru dalam meningkatkan mutu pembelajaran. Jakarta, Oktober 2021 Plt. Kepala Pusat, Supriyatno NIP 19680405 198812 1 001 iii Kata Pengantar Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, berkat pertolongan dan kasih karuniaNya, penyusunan Buku Teks Utama Mata Pelajaran Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti pegangan siswa dan guru kelas 1 sampai dengan 12 pada satuan pendidikan dasar dan menengah ini dapat diselesaikan. Kemajuan dan kesejahteraan lahir batin seseorang termasuk suatu bangsa, salah satunya ditentukan sejauhmana kualitas pendidikannya. Untuk itulah Pemerintah Republik Indonesia bersama berbagai elemen masyarakat dan elemen pemerintah, dalam hal ini Kementerian Agama bersama Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (sesuai tugas, fungsi, dan kewenangannya) menyelenggarakan kerja sama mengembangkan dan menyederhanakan capaian pembelajaran kurikulum serta menyusun buku teks utama Mata Pelajaran Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti pegangan siswa dan guru kelas 1 sampai dengan 12 pada satuan pendidikan dasar dan menengah, yang tertuang dalam Perjanjian Kerja Sama Nomor: 58/IX/PKS/2020 dan Nomor: B-385/ DJ.IV/PP.00.11/09/2020 tentang Penyusunan Buku Teks Utama Pendidikan Agama Kristen. Pada tahun 2021 ini kurikulum dan buku teks utama sebagaimana dimaksud di atas akan segera diujicobakan/diimplementasikan secara terbatas di Sekolah Penggerak. Untuk itulah Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama selaku pembina Pendidikan Agama Kristen mengharapkan masukan konstruktif dan edukatif serta umpan balik dari guru, siswa, orang tua, dan berbagai pihak serta masyarakat luas sangat dibutuhkan guna penyempurnaan kurikulum dan buku teks pelajaran Mata Pelajaran Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti ini. Dan juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyusunan buku ini mulai dari penulis, penelaah, reviewer, supervisor, editor, ilustrator, desainer, dan pihak terkait lainnya yang tidak dapat disebutkan satu per satu. Jakarta, Oktober 2021 Direktur Pendidikan Kristen Ditjen Bimas Kristen Kementerian Agama RI, Dr. Pontus Sitorus, M.Si. iv Prakata Buku ini dipersembahkan kepada Ibu dan Bapak guru yang mengajar Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti pada jenjang Sekolah Dasar Kelas V. Kita bersyukur kepada Allah karena telah menghadirkan buku ini melalui dua lembaga pemerintah yaitu Kementerian Pendidikan dan Ditjen Bimas Kristen, Kementerian Agama Republik Indonesia. Kita patut berterima kasih kepada pemerintah Indonesia yang terus memberikan perhatian akan kebutuhan buku panduan mengajar bagi para guru demi kemajuan Pendidikan Agama Kristen di seluruh pelosok nusantara. Materi dalam buku ini disajikan dalam dua bagian. Bagian pertama merupakan panduan umum yang berisi penjelasan tentang Penyederhanaan Kurikulum dan Pengembangan Kurikulum, Hakikat dan Tujuan PAK, Pelaksanaan Pembelajaran PAK, Penilaian PAK, dan Capaian Pembelajaran di jenjang SD kelas V. Bagian kedua merupakan panduan khusus yang berisi penjelasan setiap topik yang ada di dalam Buku Siswa, dilengkapi dengan langkah-langkah pembelajaran. Ada dua belas topik yang dijelaskan yaitu Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama untuk Belajar, Bersyukur untuk Sekolah Tempat Belajar, Allah Memelihara Hidupku, Yesus Lahir Bagiku, Yesus Disalib, Mati dan Bangkit Bagiku. Dilanjutkan dengan topik Menjadi Manusia Baru, Aku Mau Bertobat, Bersahabat dengan Semua Orang, Meneladani Yesus yang Berbela Rasa, dan Aku Suka Menolong. Dua topik terakhir yaitu Kehadiran Allah dalam Fenomena Alam, serta Memelihara Alam dan Lingkungan Sekolah. Kami melengkapi buku ini dengan Petunjuk Penggunaan Buku yang perlu dibaca oleh Ibu dan Bapak guru sebagai pedoman dalam memakai buku ini. Harapan kami, Ibu dan Bapak guru selalu melakukan persiapan yang baik dan matang sebelum mengajar, menguasai kajian Teks Alkitab secara mendalam, dan berupaya mengembangkan ide-ide kreatif dalam mengajar, sehingga melalui pengajaran Ibu dan Bapak guru, peserta didik mencintai Mata Pelajaran PAK dan Budi Pekerti. Semoga buku ini bermanfaat menambah wawasan guru menjadi semakin luas dan kaya demi tugas mulia dalam mengajar dan mendidik generasi penerus bangsa. Akhirnya, kami mengharapkan saran, masukan, dan kritik yang membangun untuk penyempurnaan buku ini. Selamat mengajar, selamat menabur ilmu, dan selamat menjadi berkat bagi peserta didik. Roh Tuhan memampukan dan menyertai selalu. Jakarta, Oktober 2021 Penulis v Daftar Isi Kata Pengantar........................................................................... iii Kata Pengantar........................................................................... iv Prakata....................................................................................... v Daftar Isi.................................................................................... vi Petunjuk Penggunaan Buku.......................................................... xii Pelajaran 1 | Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar A. Pengantar............................................................................... 2 B. Uraian Materi.......................................................................... 4 C. Rangkuman............................................................................. 9 D. Refleksi................................................................................... 10 E. Penilaian................................................................................ 10 F. Pengayaan.............................................................................. 11 G. Doa......................................................................................... 11 Pelajaran 2 | Bersyukur untuk Sekolah Tempatku Belajar A. Pengantar............................................................................... 14 B. Uraian Materi.......................................................................... 16 C. Rangkuman............................................................................. 21 D. Refleksi................................................................................... 22 E. Penilaian................................................................................ 22 F. Pengayaan.............................................................................. 23 G. Doa......................................................................................... 23 Pelajaran 3 | Allah Memelihara Hidupku A. Pengantar............................................................................... 26 B. Uraian Materi.......................................................................... 28 C. Rangkuman............................................................................. 35 vi D. Refleksi................................................................................... 35 E. Penilaian................................................................................ 36 F. Pengayaan.............................................................................. 36 G. Doa......................................................................................... 36 Pelajaran 4 | Yesus Lahir Bagiku A. Pengantar............................................................................... 38 B. Uraian Materi.......................................................................... 40 C. Rangkuman............................................................................. 45 D. Refleksi................................................................................... 46 E. Penilaian................................................................................ 46 F. Pengayaan.............................................................................. 48 G. Doa......................................................................................... 48 Pelajaran 5 | Yesus Disalib, Mati, dan Bangkit Bagiku A. Pengantar............................................................................... 50 B. Uraian Materi.......................................................................... 52 C. Rangkuman............................................................................. 58 D. Refleksi................................................................................... 58 E. Penilaian................................................................................ 59 F. Pengayaan.............................................................................. 59 G. Doa......................................................................................... 60 Pelajaran 6 | Menjadi Manusia Baru A. Pengantar............................................................................... 62 B. Uraian Materi.......................................................................... 64 C. Rangkuman............................................................................. 70 D. Refleksi................................................................................... 71 E. Penilaian................................................................................ 71 F. Pengayaan.............................................................................. 72 G. Doa......................................................................................... 72 vii Pelajaran 7 | Aku Mau Bertobat A. Pengantar............................................................................... 74 B. Uraian Materi.......................................................................... 76 C. Rangkuman............................................................................. 82 D. Refleksi................................................................................... 83 E. Penilaian................................................................................ 83 F. Pengayaan.............................................................................. 84 G. Doa......................................................................................... 84 Pelajaran 8 | Aku Mau Bersahabat dengan Semua Orang A. Pengantar............................................................................... 86 B. Uraian Materi.......................................................................... 88 C. Rangkuman............................................................................. 95 D. Refleksi................................................................................... 96 E. Penilaian................................................................................ 96 F. Pengayaan.............................................................................. 97 G. Doa......................................................................................... 97 Pelajaran 9 | Aku Meneladani Yesus yang Berbela Rasa A. Pengantar............................................................................... 100 B. Uraian Materi.......................................................................... 102 C. Rangkuman............................................................................. 108 D. Refleksi................................................................................... 108 E. Penilaian................................................................................ 109 F. Pengayaan.............................................................................. 109 G. Doa......................................................................................... 110 Pelajaran 10 | Aku Suka Menolong Sesama A. Pengantar............................................................................... 112 B. Uraian Materi.......................................................................... 114 C. Rangkuman............................................................................. 119 viii D. Refleksi................................................................................... 119 E. Penilaian................................................................................ 120 F. Pengayaan.............................................................................. 120 G. Doa......................................................................................... 121 Pelajaran 11 | Kehadiran Allah dalam Fenomena Alam A. Pengantar............................................................................... 124 B. Uraian Materi.......................................................................... 126 C. Rangkuman............................................................................. 131 D. Refleksi................................................................................... 132 E. Penilaian................................................................................ 132 F. Pengayaan............................................................................... 133 G. Doa......................................................................................... 133 Pelajaran 12 | Memelihara Alam dan Lingkungan di Sekolah A. Pengantar............................................................................... 136 B. Uraian Materi.......................................................................... 138 C. Rangkuman............................................................................. 145 D. Refleksi................................................................................... 146 E. Penilaian................................................................................ 146 F. Pengayaan.............................................................................. 147 G. Doa......................................................................................... 147 Glosarium.................................................................................... 149 Daftar Pustaka............................................................................ 151 Biodata....................................................................................... 155 ix Daftar Gambar Gambar 1.1 Keluarga yang taat beribadah....................................... 6 Gambar 1.2 Berdoa sebelum ke sekolah........................................... 7 Gambar 2.1 Sekolah tempat untuk belajar....................................... 17 Gambar 2.2 Bersyukur untuk kehadiran guru dan teman-teman di sekolah....................................................................................... 19 Gambar 3.1 Naaman, panglima hebat yang menderita sakit kusta..... 28 Gambar 3.2 Anak perempuan, pelayan istri Naaman, menyampaikan ada Nabi Israel yang bisa menyembuhkan Naaman........................... 28 Gambar 3.3 Naaman membenamkan diri di Sungai Yordan............... 29 Gambar 3.4 Naaman menjadi sembuh setelah tujuh kali mandi di Sungai Yordan............................................................................ 29 Gambar 4.1 Para gembala sujud menyembah Yesus.......................... 40 Gambar 4.2 Orang majus datang menyembah Yesus......................... 41 Gambar 5.1 Yesus di hadapan Pilatus.............................................. 52 Gambar 5.2 Yesus disalib............................................................... 53 Gambar 6.1 Cahaya dari langit menyilaukan Paulus......................... 65 Gambar 6.2 Rasul Paulus dan pelayanannya.................................... 67 Gambar 7.1 Yohanes Pembaptis...................................................... 76 Gambar 7.2 Yohanes berkhotbah di padang gurun........................... 77 Gambar 7.3 Yohanes membaptis orang di Sungai Yordan.................. 79 Gambar 10.1 Imam melewati orang Yahudi yang dirampok para penyamun...................................................................................... 114 Gambar 10.2 Orang Lewi melewati orang Yahudi yang dirampok para penyamun...................................................................................... 115 Gambar 10.3 Orang Samaria menolong orang Yahudi yang dirampok penyamun...................................................................................... 115 Gambar 11.1 Angin ribut dan ombak besar menghantam perahu....... 127 Gambar 11.2 Murid-murid membangunkan Yesus yang sedang tidur. 127 x Gambar 11.3 Yesus meredekan angin ribut..................................... 127 Gambar 11.4 Danau kembali tenang................................................ 127 Gambar 12.1 Membuang sampah pada tempatnya........................... 139 Gambar 12.2 Merawat tanaman...................................................... 139 Gambar 12.3 Sampah plastik merusak ekosistem laut...................... 142 xi Petunjuk Penggunaan Buku Buku Siswa SD Kelas V ini berisi 12 pelajaran. Setiap pelajaran disusun secara kreatif untuk memotivasi dan mengasah peserta didik memahami topik-topik pelajaran yang dihubungkan dengan teks-teks Alkitab, lagu-lagu, pengalaman rohani beberapa tokoh inspiratif, dan pengalaman-pengalaman yang dijumpai peserta didik dalam kehidupan sehari-hari. Semua pelajaran disusun mengikuti urutan berikut ini: Pengantar, Uraian Materi, Rangkuman, Refleksi, Penilaian (Latihan Soal), Pengayaan (Kerja Sama dengan Orang Tua), dan Doa. Berikut ini adalah penjelasan poin-poin tersebut dalam setiap pelajaran. 1. Pengantar Bagian ini merupakan pendahuluan yang bertujuan untuk menarik perhatian peserta didik sekaligus mempersiapkan diri untuk siap menerima pelajaran. Pada bagian ini, peserta didik akan mendapat informasi tentang tujuan dan proses pembelajaran yang akan berlangsung. Bagian ini dirancang dalam berbagai kegiatan, yaitu tanya jawab, belajar dari lagu, puisi, dan cerita inspiratif. Peserta didik diharapkan berpartisipasi aktif dalam menanggapi pertanyaan guru atau aktivitas yang diberikan guru. 2. Uraian Materi Bagian ini merupakan isi pelajaran yang akan dipelajari oleh peserta didik. Peserta didik akan belajar melalui cerita Alkitab atau teks Alkitab yang mendasari setiap topik pelajaran. Peserta didik juga akan belajar dari pengalaman beberapa tokoh inspiratif, belajar dari lagu, kalimat bijak, pengalaman hidup sehari-hari, kasus-kasus, dan sebagainya yang dikemas dalam berbagai kegiatan dengan metode yang bervariasi. Peserta didik diharapkan berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan pada setiap pelajaran, antara lain berdiskusi, bermain peran, bernyanyi, membuat karya kreatif, membuat tugas mandiri, dan sebagainya. Peserta didik didorong untuk berani dan kritis bertanya jika ada hal yang ingin diketahui lebih mendalam menyangkut topik yang dipelajari. 3. Rangkuman Bagian ini merupakan inti pelajaran yang dipelajari. Rangkuman ini bertujuan agar peserta didik dapat menyimpulkan pesan atau garis besar tentang topik yang dipelajari pada setiap pelajaran. 4. Refleksi Bagian ini merupakan kegiatan perenungan tentang manfaat yang dirasakan oleh peserta didik setelah mempelajari setiap topik pelajaran. Peserta didik xii dapat berekspresi secara positif mengungkapkan perasaan, pesan atau kesan terhadap pelajaran yang telah diikuti. 5. Penilaian (Latihan Soal) Bagian ini bertujuan untuk mengukur pemahaman peserta didik terhadap topik yang telah dipelajari. Peserta didik akan mengerjakan tugas-tugas yang diberikan baik secara individu maupun berkelompok. Peserta didik diharapkan tidak hanya menghafal pesan firman Tuhan melalui isi materi yang dipelajari, namun yang utama adalah mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari. Peserta didik diharapkan mengerjakan setiap jawaban soal atau tugas yang lainnya pada buku tugas, buku catatan, atau lembar kerja peserta didik. Peserta didik dapat juga memfotokopi halaman tertentu yang berisi penugasan dan mengerjakan pada lembar fotokopi tersebut. Hal ini bertujuan agar buku teks pelajaran ini tetap dirawat dengan baik sehingga masih dapat digunakan oleh adik, saudara, atau teman yang membutuhkannya pada tahun-tahun mendatang. Dengan melakukan hal ini, peserta didik telah mempraktikkan sikap mau berbagi dan mengasihi sesama. 6. Pengayaan (Kerja Sama dengan Orang Tua) Bagian ini bertujuan agar peserta didik makin memperdalam penguasaan materi yang telah dipelajari. Peserta didik juga diberikan kesempatan untuk membangun relasi dengan orang tua dalam mendalami teks Alkitab atau isi materi pada setiap topik pelajaran. Pada bagian ini orang tua memegang peranan penting dalam mendampingi peserta didik melakukan pengayaan dalam beragam bentuk, yaitu berdoa bersama, mempelajari teks Alkitab, berbagi cerita, menulis pengalaman, membuat rencana pelayanan, membuat slogan, mencari informasi, membuat jadwal pembagian kerja di rumah, dan lain-lain. Peran orang tua dalam menunjukkan teladan positif menjadi kunci penting mendampingi peserta didik dalam membelajarkan Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti. 7. Doa Bagian ini merupakan akhir dari kegiatan belajar yang bertujuan membiasakan peserta didik tahu bersyukur kepada Allah atas pimpinan dan penyertaan- Nya selama belajar. Peserta didik juga diajarkan mengandalkan Allah agar pelajaran yang telah diterima dapat meneguhkan iman, serta mendatangkan perubahan hidup yang positif. Peserta didik dapat membacakan doa yang sudah ada. Alangkah baiknya jika peserta didik dapat berinisiatif memimpin doa menggunakan kata-kata sendiri. xiii Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu. Ulangan 6:5 KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA, 2021 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Penulis: Norita Yudiet Tompah ISBN 978-602-244-668-4 (Jilid 5) Pelajaran 1 Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar Teks Alkitab: Ulangan 6: 4—9 dan Amsal 1: 8 Tujuan Pembelajaran 1 Menjelaskan alasan bersyukur untuk keluarga pemberian Allah. 2 Mendaftarkan hal-hal yang dapat kamu pelajari dari keluarga. 3 Membuat karya kreatif sebagai tanda terima kasih atas keluarga pemberian Allah Kata kunci: bersyukur, keluarga, belajar A. Pengantar Tahukah kalian alasan keluarga adalah tempat belajar yang pertama dan utama? Mari kita mendalami lebih jauh tentang topik ini. Pada pelajaran pertama di kelas 5 ini kalian akan belajar tentang kehadiran Allah dalam Keluarga. Teks Alkitab yang menjadi dasar untuk memahami pelajaran ini adalah Ulangan 6: 4—9 dan Amsal 1: 8. Kalian akan mengawali pelajaran ini dengan belajar dari lagu, dilanjutkan dengan mencermati teks Alkitab. Selanjutnya kalian akan mengeksplorasi teks Alkitab, dilanjutkan dengan memahami arti keluarga sebagai tempat pertama dan utama kalian belajar, lalu berdiskusi sambil menjawab pertanyaan, dan diakhiri dengan membuat sebuah karya kreatif. Tahukah kalian apa tujuan mempelajari topik ini? Tujuannya agar kalian memahami bahwa Allah Pencipta hadir dalam kehidupan keluarga dan keluarga adalah tempat pertama dan utama untuk belajar, sehingga kalian mengetahui manfaat belajar dalam keluarga. Pada akhirnya kalian diharapkan kalian dapat menyatakan terima kasih atas keluarga sebagai pemberian Allah. Hal ini dapat kalian ungkapkan melalui sebuah karya. 2 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 1: Belajar dari Lagu Nyanyikanlah lagu yang dari Pelengkap Kidung Jemaat (PKJ) 289: 1 berjudul “Keluarga Hidup Indah” berikut ini! Nyanyikanlah dengan penuh penghayatan atas setiap lirik lagunya. Selanjutnya, jawablah pertanyaan- pertanyaan yang telah tersedia! KELUARGA HIDUP INDAH do = A atau bes, 9 ketuk Syair dan lagu: Ispiriyanto, 1999 jg1 jj 2j 3 | j5j jj.j. jj5j jj.j.| jg3 j jj2j 1 | j5j jj.j. jj5j jj.j. jg3 j jj4j 5 | j5j jj.j. Ke - lu - ar - ga hi - dup in - dah bi - la Tu - j 6 j. 6 j g 6 j j j 5 j 3 | j i 2 j.. j 2 j.. j g 2j 1 j j 2 | 3j j.j j. j 3 j.. han di da - lam - nya. De -ngan ka - sih jg3 jj 4j 5 | j6j jj.j. jj6j jj.j.| jg6 j jj7j 6 | j5j jj.j. jj3j jj.j. jg3 j jj4j 2 | j i 1 j.. j 1 j.._ yang sem-pur - na Tu - han pim - pin lang - kah - nya Refrain: jg5jjj 6jj 7 | j jja1j jj.j. jj5j j jj.j. j jga2 j jja1j 7 | jjja1j jj.j. j jja5j jj.j. T’ri - ma ka - sih pa-da-Mu, Tu - han, 3jjjj 4jj 5 | j6j jj.j. jj6j jj.j. ja1j 7jjj j 6 | i j 1 j. j. j 1 j.. Kau bimbing ka - mi se-la-ma - nya, 7jjjj 7jj 7 | j7j jj.j. j7j jj.j. j7j ja3jjj j a2 |i j a 1 j.. j a 1 j.. Se-ga-la hor - mat, pu-ji dan syu - kur a1jjjj 7jj a1 | ja2j jj.j. jjA2j jj.j a3 ja4.jj aa7 | i j a 1 j.. j a 1 j..+ ka-mi pan-jat - kan ke- pa- da- Mu Pelajaran 1 | Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar | 3 1. Tulislah pengertian “keluarga” dengan kata-kata kalian sendiri!................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 2. Apa pesan yang disampaikan bagi kalian sebagai anggota keluarga menurut lagu “Keluarga Hidup Indah” yang baru dinyanyikan?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... B. Uraian Materi Kegiatan 2: Mencermati Teks Alkitab Bacalah dengan saksama Kitab Ulangan 6: 4—9 dan Amsal 1: 8! Selanjutnya bacalah uraian berikut ini dalam hati! Teks Kitab Ulangan 6: 4—9 dikenal sebagai pembukaan pidato pengajaran yang disampaikan oleh Musa. Musa mengajarkan apa yang orang Israel harus lakukan dalam keluarga sebagai umat Allah yang baru keluar dari perbudakan di Mesir. Ada tiga hal penting yang Musa sampaikan untuk diajarkan dalam keluarga Israel (6: 5). Pertama, mengasihi Tuhan Allah dengan segenap hati. Kedua, mengasihi Tuhan Allah dengan segenap jiwa. Ketiga, mengasihi Tuhan Allah dengan segenap kekuatan. Mengasihi Tuhan Allah dengan segenap hati berarti setiap anggota keluarga harus membiasakan sikap mengutamakan atau mendahulukan Tuhan Allah dalam segala hal. Itu berarti segala perasaan, pikiran, dan sikap hati kalian harus mengutamakan pertimbangan apakah sesuai dengan kehendak Tuhan. Mengasihi Tuhan Allah dengan segenap jiwa berarti setiap anggota keluarga mau belajar mengalahkan emosi, ide, dan mengutamakan keinginan, dan harapan pada kehendak Tuhan Allah. Mengasihi dengan segenap kekuatan artinya anggota keluarga belajar melaksanakan perintah Tuhan Allah dengan sungguh-sungguh dan konsisten. 4 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Bagaimana proses belajar akan perintah Tuhan dapat berlangsung dalam keluarga? Musa mengingatkan pertama-tama keluarga harus memperhatikan (6), lalu mengajarkan berulang-ulang setiap waktu dan tempat (7), serta membuat pengingat pada dahi atau ditempel pada pintu atau gerbang rumah (8). Apa syarat utama supaya proses belajar dapat berlangsung dalam keluarga? Pada ayat 4, Musa mengatakan: “Dengarlah…!” Syaratnya adalah kesediaan untuk mendengarkan. Artinya kalian harus membuka diri untuk menerima pengajaran, dan menyimak. Bukan melawan, bukan membantah, atau memaksakan pendapat atau kehendak. Musa mengajarkan syarat belajar adalah membuka diri, membuka hati, dan membuka telinga. Proses belajar dalam keluarga itu berlangsung setiap saat dan setiap waktu. Pada ayat 7 Musa mengatakan: “…apabila engkau berbaring, dan apabila engkau bangun.” Amsal 1: 8 yang ditulis oleh Raja Salomo memberi nasihat berikut: “Hai anakku, dengarkanlah didikan ayahmu, dan jangan menyia-nyiakan ajaran ibumu.” Salomo mengingatkan bahwa sebagai anak sepatutnya harus mendengar ajaran orang tua dan tidak membantah. Kalian harus menaati orang tua dengan mendengarkan ajaran mereka dan melakukannya. Pengajaran atau didikan orang tua bertujuan untuk menuntun kalian menemukan jalan hidup dan untuk melakukan hal yang baik bagi Tuhan dan sesama. Jika taat kepada nasihat mereka, kalian akan peka dan cepat tanggap. Ada banyak nasihat orang tua kepada anak-anak yang ditulis kitab Amsal, yang dapat memberikan faedah yang baik, misalnya Kitab Amsal pasal 2. Anak- anak yang menaati perintah orang tua akan mengerti tentang kebenaran, dan kejujuran, bahkan setiap hal yang baik (2: 9). Hal ini dapat menghindarkan kalian dari bujuk rayu yang menyesatkan sehingga kalian tidak melakukan tindak kejahatan seperti kekerasan, penindasan, pembunuhan. Jika kalian berbuat jahat, kalian mengancam keselamatan sendiri. Dengan belajar taat, kalian akan terhindar dari segala macam bahaya. Kegiatan 3: Mari Mendalami Ayat Alkitab Bacalah kembali Kitab Amsal 1: 8. Selanjutnya bersama teman sebangkumu, diskusikan pertanyaan-pertanyaan berikut ini! 1. Apa pesan Amsal 1:8? Ceritakan pengalaman kalian saat mendengarkan ajaran dan didikan orang tua dihubungkan dengan nasihat Amsal 1: 8! Pelajaran 1 | Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar | 5................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 2. Tulislah apa saja yang telah kalian pelajari dari orang tua kalian! Apa respons kalian terhadap pengajaran mereka?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... Kegiatan 4: Memahami Arti Keluarga sebagai Tempat Pertama dan Utama Belajar Keluarga adalah tempat pertama dan utama kalian mulai belajar. Keluarga yang dimaksud adalah persekutuan hidup antara ayah, ibu dan anak-anak, yang tinggal dalam satu rumah. Biasanya disebut dengan keluarga inti. Bisa juga sanak keluarga yang bertalian darah misalnya kakek, nenek, paman atau bibi, dan sebagainya, yang ada dalam satu rumah. Gambar 1.1 Keluarga yang taat beribadah 6 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Gambar 1.2 Berdoa sebelum ke sekolah Sementara itu yang dimaksud dengan belajar adalah perubahan pikiran, perasaan dan perilaku atau tindakan hidup. Belajar adalah mengubah totalitas diri menjadi lebih baik. Jadi yang dimaksud dengan belajar bukan hanya menambah pengetahuan, tapi juga menyangkut sikap hidup. Tahukah kalian mengapa keluarga disebut tempat pertama belajar? Ketika anak lahir dari pasangan ayah dan ibu, dia lahir, bertumbuh, serta berkembang dalam sebuah keluarga. Keluarga menjadi tempat pertama baginya untuk menerima didikan. Keluarganya menjadi tempat utama dia menggumuli perannya sebagai peserta didik sebelum ia menerima didikan di tempat lain seperti sekolah, dll. Jadi, disebut pertama karena belum ada lembaga lain yang dapat mendahului peran keluarga dalam pendidikan. Disebut utama karena belum ada lembaga lain yang menggumuli perannya dalam pendidikan. Mengapa keluarga menjadi lembaga yang penting bagi pendidikan anak? Karena dari keluargalah, orang tua memulai mendidik anak-anaknya untuk mewariskan iman yang baik. Keluarga menjadi menjadi lingkungan dasar menerapkan nilai-nilai kehidupan sesuai dengan ajaran Kristiani. Jadi, dari dalam keluargalah kalian pertama-tama menerima pendidikan atau pengajaran melalui orang tua di dalam rumah. Bagaimana cara kalian belajar dan mendapatkan pendidikan dalam keluarga? Ada beberapa cara, misalnya: pertama, dengan cara mendengarkan firman Tuhan dan nasihat atau pengajaran orang tua. Hal ini dapat dilakukan melalui Pelajaran 1 | Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar | 7 tekun membaca isi Alkitab dengan memohon bimbingan Roh Kudus agar kalian dapat memahami dengan jelas maksud firman yang dibaca. Kedua, mematuhi firman Tuhan. Tidak cukup kalian hanya tahu atau menghafal isi firman Tuhan. Selain mendengar (membaca) firman, kalian juga harus patuh. Patuh artinya taat atau menuruti. Dengan demikian, belajar dalam keluarga dapat dilakukan melalui patuh akan firman Tuhan dan patuh kepada nasihat atau ajaran orang tua. Ketiga, melalui keteladanan. Kalian dapat belajar melalui kebiasaan baik orang tua yang ditunjukkan setiap hari di rumah secara berulang-ulang. Pengajaran yang ditunjukkan orang tua melalui aktivitas sehari-hari melalui teladan yang positif, dapat menjadi contoh bagi kalian. Orang tua yang menanamkan nilai-nilai kristiani dan ajaran iman Kristen akan menjadikan anak-anaknya memiliki iman yang berakar kuat untuk mengasihi Allah dalam hidupnya. Kalian tidak mudah tergoda oleh ajaran-ajaran sesat atau melakukan tindakan-tindakan kejahatan. Karena itu, keluarga yang menanamkan pengajaran yang baik menjadi modal utama meraih kesuksesan. Kalian patut bersyukur atas keluarga yang diberikan Allah. Karena dari keluargalah kalian mendapatkan kasih sayang melalui pengajaran dan didikan yang baik dari orang tua untuk mendatangkan kebaikan bagi masa depanmu. Kegiatan 5: Mari Berdiskusi Diskusikanlah dengan teman sebangkumu pertanyaan-pertanyaan berikut ini, dan jawablah dengan jelas! 1. Apa teladan baik yang dapat kalian tiru dari orang tua?............................................................................................................................................................................................................................................. 2. Tulislah hal baik yang kalian pelajari dari keluarga kalian atau dari orang tua yang kalian ingat hingga kini! 8 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................ Kegiatan 6: Mari Berkarya Setiap keluarga diciptakan oleh Allah. Allah menjadikan keluarga menjadi tempat pertama dan utama untuk kalian belajar. Dari keluargalah kalian mendapat kasih sayang melalui didikan dari orang tua. Buatlah sebuah karya dalam bentuk Kartu Komitmen yang berisi tekadmu untuk mendengar dan menuruti nasihat Kartu Komitmen Taat kepada Ora ayah dan ibumu. Komitmen tersebut ng Tua merupakan tanda syukur kalian kepada Allah yang telah memberikan orang tua yang sabar mendidik dan mengajar kalian! C. Rangkuman Keluarga diciptakan oleh Allah. Keluarga diciptakan sebagai tempat pertama dan utama untuk belajar dan mendidik kalian. Dari keluargalah kalian belajar tentang mengasihi Allah dan menerapkan nilai-nilai Kristiani. Pelajaran 1 | Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar | 9 Keluarga bukan hanya mengajarkan pengetahuan tetapi menuntut perubahan tingkah laku menjadi lebih baik. Teladan orang tua menjadi salah satu sarana belajar dalam keluarga. Pengajaran dan didikan dari orang tua harus kamu syukuri sebagai cara Allah hadir dan berkarya dalam kehidupan keluarga. D. Refleksi Renungkan hal berikut ini! Keluarga adalah tempat kalian belajar banyak hal melalui orang tua atau orang yang Tuhan berikan di rumah. Mereka telah mendidik kalian. Apakah selama ini kalian bertumbuh dalam pengenalan akan kasih Allah melalui kehidupan keluarga? Apakah selama ini kalian belajar taat kepada Allah melalui taat dan patuh terhadap nasihat orang tua? Bersyukurlah kepada Allah atas keluarga yang Allah berikan. E. Penilaian Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini! 1. Apa saja hal yang patut kalian syukuri dari pendidikan dalam keluarga?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 10 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V 2. Tulislah sebuah cerita teladan orang tua atau orang yang membimbing kalian dalam keluarga yang sangat membekas dan menginspirasi untuk kalian tiru!.................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... F. Pengayaan Amati perilaku positif yang ada dalam keluarga kalian yang dapat dijadikan panutan. Bacalah Teks Alkitab Amsal 2 dan Amsal 3 di rumah! Bicarakan hal-hal yang positif itu dengan orang tua kalian! G. Doa Allah Pencipta, kami bersyukur untuk keluarga yang Allah anugerahkan bagi kami. Tolonglah kami agar selalu menghargai dan menghormati orang tua dan siapa saja yang Tuhan berikan untuk merawat, mengasuh, dan mendampingi kami. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami memohon. Amin. Pelajaran 1 | Keluarga adalah Tempat Pertama dan Utama Aku Belajar | 11 Hai anakku, dengarkanlah didikan ayahmu, dan jangan menyia-nyiakan ajaran ibumu. Amsal 1: 8 KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA, 2021 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Penulis: Norita Yudiet Tompah ISBN 978-602-244-668-4 (Jilid 5) Pelajaran 2 Bersyukur untuk Sekolah, Tempatku Belajar Teks Alkitab: Amsal 1: 1—7 Tujuan Pembelajaran 1 Menjelaskan alasan bersyukur untuk sekolah pemberian Allah 2 Mendaftarkan hal-hal menyenangkan yang dapat dipelajari di sekolah 3 Membuat karya kreatif sebagai tanda terima kasih atas kehadiran Allah dalam kehidupan sekolah Kata kunci: bersyukur, sekolah A. Pengantar Mengapa kalian Mari kita patut bersyukur karena mendalami lebih boleh belajar di jauh bahwa Allah sekolah? Pencipta hadir dalam kehidupan sekolah. Pada pelajaran kedua di kelas 5 ini kalian akan belajar tentang sekolah tempatmu belajar. Teks Alkitab yang menjadi dasar untuk memahami pelajaran ini adalah Amsal 1: 1—7. Kalian akan mengawali pelajaran ini dengan belajar dari lagu, dilanjutkan dengan mencermati teks Alkitab. Selanjutnya kalian akan mengeksplorasi teks Alkitab, diikuti dengan memahami arti sekolah sebagai tempat kalian belajar, lalu berdiskusi sambil menjawab pertanyaan, dan diakhiri dengan membuat sebuah karya kreatif. Tahukah kalian apa tujuan mempelajari topik ini? Tujuannya agar kalian memahami bahwa Allah Pencipta hadir dalam kehidupan sekolah, sekolah tempat belajar secara formal, mengetahui manfaat belajar di sekolah. Pada akhirnya diharapkan kalian dapat menyatakan terima kasih atas sekolah sebagai pemberian Allah. Hal ini dapat kalian ungkapkan melalui sebuah karya. 14 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 1: Belajar dari Lagu Nyanyikanlah lagu dari Kidung Ceria 337: 1—2 “Kami sebagai Anak-anak.” Nyanyikanlah dengan penuh penghayatan setiap lirik lagunya. Selanjutnya, jawablah pertanyaan-pertanyaan yang telah tersedia! KAMI SEBAGAI ANAK-ANAK do = A, 4 ketuk Syair: Dari Kesukaan Anak-anak, disusun Ibu A. Tanya, 1956 dengan perubahan Yamuger, 1985 Lagu: Jean Jacques Rousseau (1712-1778) 3 j3j 2| 1 1 2 2 | 3 1 ’ 5 j5j 4 | 3 3 Ka-mi se - ba-gai a - nak - a-nak da-tang me - mu ji 2 gj j 1 2 gj j 3 | 1.’3 j 3 j 2| 1 1 2 2| 3 1’ na - ma - Mu dan ber-te - ri-ma ka-sih ba-nyak 5 5 j j 4 | 3 a 3 a 2 gj j 1 2 gj j 3 | 1. ‘ 3 3 j j 4 | 5 5 6 6 a- tas ber- kat dan ka-sih - Mu, Kau Ba-pa ka-mi yang mu- 5 3 ’3 j3j 4 | 5 5 6 jag1j a6 | 5.’3 j3j 2 | 1 1 li- a, A-llah Pen-cip-ta se-mes - ta; Kaulah Pe- no - long 2 2 | 3 1 ‘5 j5j 4 | 3 3 jg2j 1 2 gj j 3 | 1. + yang se - ti-a sampai se - la - ma - la - ma - nya 2. Kami telah Engkau sempatkan untuk belajar yang benar. Tolonglah kami menerapkan apa yang sudah didengar. Tuhan, berkati pelajaran, hingga tercapai maksudnya yakni mencapai persiapan masa depan di dunia. Pelajaran 2 | Bersyukur untuk Sekolah, Tempatku Belajar | 15 1. Lagu Kidung Ceria 337 ini adalah lagu doa permohonan dari peserta didik saat berdoa sebelum belajar. Apa isi doa dalam nyanyian tersebut?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 2. Perhatikan bait 2! Lirik lagu tersebut mengatakan bahwa Tuhanlah yang memberikan kesempatan belajar bagi kalian. Apakah manfaat belajar, khususnya belajar di sekolah?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 3. Tekad apakah yang harus kalian miliki saat belajar?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... B. Uraian Materi Kegiatan 2: Mencermati Teks Alkitab Bacalah dengan saksama Kitab Amsal 1 :1—7! Selanjutnya bacalah uraian berikut ini dalam hati! Teks Alkitab ini ditulis oleh Raja Salomo, anak dari Raja Daud. Raja Salomo dikenal sebagai seorang raja yang bijaksana di Israel. Ia adalah raja yang dipilih oleh Tuhan menggantikan ayahnya. Pada suatu waktu Tuhan menampakkan diri di Gibeon kepada Raja Salomo. Tuhan berfirman kepadanya, “Mintalah apa yang hendak Kuberikan kepadamu.” 16 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Salomo tidak meminta kekayaan, kehormatan, jabatan, pangkat atau ketenaran. Ia meminta hikmat dari Tuhan. Hikmat adalah suatu pengetahuan atau pemahaman tentang apa yang benar. Kata lainnya adalah kebijaksanaan, kecerdasan, akal budi, atau akal sehat. Lawan katanya adalah kebodohan. Tuhan melihat, hikmat yang diminta oleh Raja Salomo itu baik, dan Tuhan mengabulkannya. Gambar 2.1 Sekolah tempat untuk belajar Raja Salomo banyak menulis hal-hal yang bijaksana. Sumber tulisannya berasal dari perenungannya tentang Tuhan dan kehidupan. Baginya, untuk menjadi sungguh-sungguh bijaksana, pertama-tama manusia harus mengenal Allah dan hidup akrab dengan-Nya. Pada bagian awal teks Amsal 1, Salomo menyatakan bahwa untuk mengetahui hikmat dan didikan, untuk menjadi pandai, tahu dan melakukan apa yang benar, adil dan jujur; orang harus mendengar dan menambah ilmu (1: 5). Untuk menambah ilmu dan pengetahuan syaratnya adalah takut akan Tuhan (1: 7). Takut yang dimaksud adalah menaruh rasa hormat kepada Tuhan dan mematuhi ajaran Tuhan. Tuhanlah sumber segala hikmat. Tuhanlah yang memberikan kepintaran atau kecerdasan kepada manusia. Salah satu cara untuk mengembangkan akal dan pikiran yang telah Tuhan berikan adalah dengan mendengar dan menambah ilmu. Hal ini dapat dilakukan dengan belajar. Dengan belajar, kita dapat menjadi pandai dan mengetahui banyak hal. Dengan belajar kita dapat menggunakan akal dan pikiran yang Tuhan berikan secara baik dan bertanggung jawab. Pelajaran 2 | Bersyukur untuk Sekolah, Tempatku Belajar | 17 Kegiatan 3: Mari Mendalami Ayat Alkitab dan Menghubungkannya dengan Pengalaman Bacalah kembali Kitab Amsal 1: 5 dalam hati! Selanjutnya bersama teman seorang temanmu, diskusikanlah hal-hal berikut ini! 1. Hal apa yang kalian lakukan saat guru mengajar?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 2. Hal apa yang kalian dapat selama belajar di sekolah?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... Kegiatan 4: Memahami Sekolah sebagai Tempat Belajar Bagaimana rasanya kalian bersekolah setiap hari? Mungkin senang, mungkin juga pernah merasa bosan. Aristoteles, seorang filsuf Yunani, pernah berkata: “Akar dari pendidikan memang pahit, tapi buahnya manis.” Artinya ada buah yang manis menunggu di depan jika kalian terus mencari ilmu lewat pendidikan. Sekolah, baik itu formal atau informal, merupakan tempat kedua bagi kalian untuk belajar, sesudah keluarga. Sekolah merupakan lembaga yang sama pentingnya dengan keluarga, karena di sekolah juga kalian belajar menanamkan nilai-nilai yang baik dan positif lewat pengajaran para guru. Di sekolah kalian belajar tentang nilai-nilai kristiani, selain nilai-nilai moral dan pengetahuan umum lainnya. Pendidikan nilai-nilai kristiani kalian pelajari di sekolah dengan maksud untuk mengajarkan tentang keselamatan dan melatih kalian untuk hidup sesuai dengan ajaran iman kristiani yaitu menjadi orang yang berbudi luhur, sederhana, toleran, disiplin, jujur, dan penuh tanggung jawab. 18 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Sekolah adalah tempat untuk belajar bertumbuh. Bertumbuh dalam hal fisik, akal budi, hubungan dengan orang lain, dan bertumbuh secara rohani. Bertumbuh dalam segala hal. Sekolah adalah tempat belajar bagi kalian untuk mengubah tingkah laku pribadi ke arah lebih baik. Hal itu dapat tercipta melalui hubungan sosial satu dengan yang lainnya dan lingkungan sekitar. Dengan belajar di sekolah, kalian dapat mengembangkan kemampuan diri. Kemampuan itu mencakup kekuatan rohani keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, moral mulia, serta keterampilan yang diperlukan bagi diri sendiri, masyarakat, bangsa dan negara. Di sekolah, kalian belajar dan dilatih untuk menerima perbedaan dengan teman kalian. Sekolah juga adalah tempat kalian belajar tentang kehidupan masyarakat yang lebih luas. Sekolah menolong kalian mengembangkan bakat dan mengajarkan beragam kebudayaan dalam masyarakat; dan menanamkan keterampilan yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar. Setiap ilmu, keterampilan, dan kecerdasan yang kalian dapatkan dari sekolah merupakan pemberian Tuhan. Semua itu harus bagikan kepada orang lain nantinya. Ilmu dan pengetahuan, serta keahlian yang diperoleh di sekolah harus mendatangkan manfaat dan kebaikan untuk banyak orang. Ilmu itu harus dibagikan agar menjadi berkat bagi banyak orang. Tuhan adalah sumber hikmat dan pengetahuan dalam kehidupan manusia. Tidak ada seorang manusia yang pantas membanggakan atau menyombongkan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan yang ia miliki. Tuhanlah yang menganugerahkan akal dan budi kepada setiap manusia. Manusia haruslah menggunakannya Gambar 2.2 Bersyukur untuk kehadiran guru dan teman- dengan baik dan tepat. teman di sekolah Pelajaran 2 | Bersyukur untuk Sekolah, Tempatku Belajar | 19 Kalian patut bersyukur karena Allah hadir dalam kehidupan sekolah melalui kehadiran para guru, teman-teman, pegawai kantor sekolah, satpam, penjual di kantin yang menolong dan menemanimu selama berada di sekolah. Kalian juga patut bersyukur untuk kesempatan yang Tuhan beri sehingga dapat belajar di sekolah. Tidak semua anak memiliki kesempatan bersekolah. Ada anak yang tidak dapat bersekolah karena orang tuanya tidak mempunyai uang untuk menyekolahkan mereka. Ada juga anak yang sakit dan harus dirawat sehingga ia tidak dapat merasakan senangnya belajar dan bersekolah. Kegiatan 5: Mari Berdiskusi Diskusikanlah dengan seorang teman, pertanyaan-pertanyaan berikut ini, dan jawablah dengan jelas! 1. Tulislah hal-hal yang kalian senangi dari pengalaman belajar di sekolah hingga kini!............................................................................................................................................................................................................................................. 2. Bagaimana cara kalian berbagi ilmu yang diperoleh dari sekolah agar berguna bagi orang lain? Tulislah satu contoh!............................................................................................................................................................................................................................................. 20 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 6: Mari Berkarya Allah Pencipta berkarya dan hadir dalam kehidupan lembaga pendidikan formal yaitu sekolah untuk mendidik kalian menjadi bijak. Buatlah sebuah doa yang menyatakan rasa terima kasih atau rasa syukur kepada Allah yang memberikan kesempatan untuk bisa belajar banyak hal di sekolah serta memberikan guru- guru dan teman-teman bagi kalian! Bersyukur untuk Sekolahku C. Rangkuman Sekolah adalah tempat kedua kalian untuk belajar, sesudah keluarga. Di sekolahlah kalian belajar banyak hal tentang nilai-nilai moral yang baik melalui pengajaran para guru. Di sekolah kalian juga belajar berinteraksi dengan orang lain, dan belajar menghargai perbedaan. Melalui sekolah kalian mendapatkan banyak ilmu, keterampilan dan pengetahuan. Tapi kalian harus ingat, itu semua adalah pemberian Allah bukan untuk menyombongkan diri. Semua kecerdasan yang Tuhan beri kepadamu, haruslah dibagikan kepada orang lain. Ilmu yang kamu peroleh harus memberi manfaat bagi orang lain. Pelajaran 2 | Bersyukur untuk Sekolah, Tempatku Belajar | 21 Allah hadir dalam kehidupan di sekolah melalui kehadiran para guru, teman, pegawai kantor, satpam dan penjual di kantin. Kehadiran Allah patut disyukuri. D. Refleksi Renungkan hal berikut ini! Belajar di sekolah akan membuat kalian mendapatkan ilmu sehingga dapat menjadi bijak. Tuhan adalah sumber segala pengetahuan sebab dari Tuhanlah ilmu itu berasal. Mari bersyukur untuk semua orang yang terlibat yang membuat sekolah dapat berlangsung. Mereka adalah guru, teman, pegawai kantor, dll. Bersyukurlah kepada Allah atas keluarga yang Allah berikan. E. Penilaian Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini! 1. Tulislah kegiatan-kegiatan ekstra kurikuler di sekolah kalian yang memberi dampak positif untuk iman!................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 2. Tulislah apa yang dapat kalian lakukan agar sekolah menjadi tempat yang menghargai perbedaan?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 22 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V F. Pengayaan Diskusikanlah bersama orang tua kalian tentang cara merawat hubungan yang baik dengan sekolah, menumbuhkan rasa cinta akan sekolah, serta membangun relasi dengan guru-guru dan teman-teman! G. Doa Allah Pencipta, kami bersyukur atas sekolah yang Tuhan anugerahkan. Tolonglah kami untuk selalu menghargai dan menghormati setiap orang yang kami jumpai di lingkungan sekolah. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami memohon. Amin. Pelajaran 2 | Bersyukur untuk Sekolah, Tempatku Belajar | 23 Takut akan Tuhan adalah permulaan pengetahuan, tetapi orang bodoh menghina hikmat dan didikan. Amsal 1: 7 KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA, 2021 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Penulis: Norita Yudiet Tompah ISBN 978-602-244-668-4 (Jilid 5) Pelajaran 3 Allah Memelihara Hidupku Teks Alkitab: 2 Raja-raja 5: 1—19 Tujuan Pembelajaran 1 Memahami bentuk-bentuk pemeliharaan Allah 2 Mendaftarkan contoh-contoh pemeliharaan Allah 3 Membuat karya sebagai wujud syukur atas pemeliharaan Allah Kata kunci: Allah, memelihara, bersyukur A. Pengantar Tahukah kalian bagaimana Allah memelihara hidup kalian dalam segala situasi? i mendalam Mari kita n g tenta lebih jauh t a ra a n Allah saa pemelih u n se h a t, p sakit mau g. sa h m a u pun senan su Pada pelajaran 3 ini kalian akan belajar tentang makna pemeliharaan Allah dalam segala situasi. Teks Alkitab yang menjadi dasar untuk memahami pelajaran ini adalah 2 Raja-raja 5: 1—19. Kalian akan mengawali pelajaran ini dengan belajar dari lagu, dilanjutkan dengan mencermati cerita Alkitab tentang Naaman yang sembuh dari sakit kusta. Dilanjutkan dengan menggali karakter, mencermati uraian materi, lalu berdiskusi sambil menjawab pertanyaan, diakhiri dengan membuat sebuah karya kreatif. Tahukah kalian apa tujuan mempelajari topik ini? Tujuannya agar kalian memahami arti pemeliharaan Allah, dan mendaftarkan contoh-contoh pemeliharaan Allah. Pada akhirnya kalian membuat sebuah karya sebagai wujud ungkapan syukur atas pemeliharaan Allah. 26 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 1: Belajar dari Lagu Nyanyikanlah lagu dari Kidung Jemaat nomor 451: 1 yang berjudul “Hidup Kita yang Benar” berikut ini! Nyanyikanlah dengan penuh penghayatan setiap lirik lagunya. Selanjutnya, jawablah pertanyaan-pertanyaan yang telah tersedia! HIDUP KITA YANG BENAR Do = Bes, 4/4 q= ±92 Syair dan Lagu: J. M. Malessy, 1980 Bait 1. 5 5 a1 a1 | a1 jg7j 6 5. ‘| 5 5 a3 a3 | gaj2j 1 j7j a1 a2. ‘| Hi-dup ki-ta yang be - nar ha-rus-lah me-ngu-cap syu-kur 3 a 3 a 2 a 1 a | 1 a 7 gj j 6 5. ‘| 5 6 j ja 1 1 a 7 | 1 a... + Dalam Kristus ber-ge-mar; janganlah te-ke-bur Refrain: 2 2 5 2 | 3 jg j 2 3 jg j 4 3. ‘ | 5 4 j/ j 3 2 6 | 5... ‘| Dalam susah pun se - nang, dalam se-ga-la hal, a3 ja3j a3 a2 ja1j a1 | a1 j7j 6 5. ‘ | 5 j6j a1 a1 7 | a1...+ a - ku bermazmur dan u-cap syukur; i-tu kehendak-Nya. 1. Apa pesan lagu ini untuk kalian?................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................. 2. Tulislah pengalaman kalian saat sakit atau saat menghadapi kesusahan? Apa yang kalian lakukan?................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................. Pelajaran 3 | Allah Memelihara Hidupku | 27 B. Uraian Materi Kegiatan 2: Mencermati Teks Alkitab Bacalah dengan saksama Injil Kitab 2 Raja-raja 5: 1—19. Selanjutnya mari mencermati cerita Alkitab berikut ini! Gambar 3.1 Naaman, panglima hebat yang Gambar 3.2 Anak perempuan, pelayan istri menderita sakit kusta Naaman, menyampaikan ada Nabi Israel yang bisa menyembuhkan Naaman. Ada seorang panglima tentara Aram yang sangat hebat. Ia bernama Naaman. Naaman menderita sakit kusta. Penyakit kusta dalam masyarakat Israel saat itu dikenal sebagai penyakit kulit yang mengerikan. Pada waktu itu, penyakit kusta diyakini sebagai hukuman Allah atas dosa manusia. Pada zaman itu, tidak ada obat yang dapat menyembuhkan penyakit kusta. Istri Naaman mempunyai pelayan yaitu seorang anak perempuan yang berasal dari negeri Israel. Berkatalah anak perempuan itu kepada istri Naaman, ”Jika tuan pergi mendatangi nabi yang di Samaria, penyakit tuan akan disembuhkannya.” Nabi di Samaria yang dimaksudkan oleh anak perempuan itu adalah nabi Elisa dari Israel. Lalu Naaman pamit kepada raja Aram untuk berobat ke Samaria. 28 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Raja menyuruh Naaman ke Samaria menemui Nabi Elisa. Selain mempersiapkan surat jalan, ia mempersiapkan hadiah berupa barang berharga, emas, dan perak. Lalu pergilah Naaman dengan kudanya dan keretanya mendapatkan nabi Elisa. Ketika tiba di depan pintu rumah Nabi Elisa, Naaman diterima oleh Gehazi. Gehazi adalah orang suruhan Nabi Elisa. Nabi Elisa menyampaikan pesan Tuhan untuk Naaman melalui Gehazi. Kata Nabi Elisa, ”Pergilah mandi tujuh kali dalam sungai Yordan, maka tubuhmu akan pulih kembali, sehingga engkau menjadi bersih.” Gambar 3.3 Naaman membenamkan diri Gambar 3.4 Naaman menjadi sembuh di Sungai Yordan setelah tujuh kali mandi di Sungai Yordan Pesan tersebut disampaikan Gehazi kepada Naaman. Mendengar hal itu, Naaman marah. Ia tidak mau mandi di sungai Yordan. Para pegawai Naaman datang mendekat dan membujuknya. Kata mereka, ”Mandilah dan Bapak akan menjadi sembuh. Itu bukan perintah yang sukar.” Akhirnya Naaman mau menuruti perkataan Nabi Elisa, abdi Allah itu. Maka Naaman turun ke sungai Yordan dan membenamkan dirinya sebanyak tujuh kali. Setelah tujuh kali mandi di sungai Yordan, Naaman menjadi sembuh. Tubuhnya pulih seperti tubuh seorang anak. Naaman sangat bahagia dan ia bersama pasukannya kembali kepada Nabi Elisa. Berkatalah Naaman kepada Nabi Elisa, ”Sekarang aku tahu, bahwa di seluruh bumi tidak ada Allah, kecuali di Israel.” Naaman mengakui dengan rendah hati bahwa Allah Israel adalah Allah Yang Maha Kuasa yang menyembuhkannya dari sakit kusta. Pelajaran 3 | Allah Memelihara Hidupku | 29 Naaman bergembira dan bersyukur sehingga ingin memberikan hadiah kepada Nabi Elisa namun Elisa menolak, meski Naaman memaksanya. Sebagai pelayan Tuhan, Nabi Elisa tidak akan menerima apa-apa. Kuasa Allah yang menyembuhkan Naaman menyadarkannya untuk tidak menyembah allah lain selain Tuhan. Ia berjanji tidak akan memberikan korban persembahan kepada allah lain. Dan Naaman memohon Tuhan mengampuni dosa-dosanya. Nabi Elisa, abdi Allah berkata kepadanya, ”Pergilah dengan selamat!” Naaman bersyukur ia sembuh dari sakit kusta dan dosa-dosanya diampuni Allah. Kegiatan 3: Mari Menggali Karakter Tulislah karakter dari masing-masing tokoh yang ada dalam teks 2 Raja- raja 5: 1—19. Karakter yang dimaksud adalah sifat atau watak dari tokoh tersebut. Kerjakan bersama kelompok yang terdiri dari 2—3 orang! Nama Tokoh Karakter 1 Naaman 2 Anak Perempuan 3 Raja Israel 4 Hamba Elisa 5 Nabi Elisa Seperti siapakah kalian? Beri alasannya!................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 30 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 4: Menghayati Pemeliharaan Allah Allah adalah pemelihara hidup manusia. Allah memelihara semua umat manusia tanpa terkecuali. Memelihara berarti menjaga, melindungi, merawat, menolong, dan menyelamatkan. Allah memelihara manusia karena Allah mengasihi semua manusia, termasuk hidup kalian. Allah sungguh menyayangi hidup manusia. Cerita tentang Naaman yang disembuhkan oleh Allah merupakan satu bukti yang menunjukkan pemeliharaan Allah. Allah tidak hanya menyembuhkan Naaman dari sakit kusta namun Allah memberikan keselamatan. Allah menyatakan cinta-Nya tidak hanya kepada bangsa Israel, namun juga kepada mereka yang bukan berasal dari bangsa Israel termasuk Naaman. Naaman menyadari bahwa dirinya terbatas sebagai manusia. Ia tidak dapat menyembuhkan dirinya. Bahkan tidak ada yang dapat menolongnya untuk sembuh dari penyakit kusta yang mengerikan pada zaman itu. Tidak ada satu orang pun yang berkuasa menyembuhkan penyakit kusta yang diderita Naaman. Karena itu, Naaman harus bersikap rendah hati dan taat mengikuti perintah Tuhan yang disampaikan melalui nabi Elisa. Ketaatan Naaman untuk mengikuti nasihat Nabi Elisa dengan mandi di sungai Yordan sebanyak tujuh kali membuat Naaman menjadi sembuh. Allah menghendaki kalian meneladani sikap Naaman. Naaman mencari pertolongan hanya kepada Allah agar mendapatkan kesembuhan. Teladan Naaman hendak mengajarkan bahwa dalam segala situasi, sehat atau sakit, senang atau susah, gembira atau sedih, sukses atau gagal, naik kelas atau tinggal kelas, kalian harus yakin bahwa Allah selalu memelihara hidup kalian. Mengapa? Karena hanya Allah satu-satunya mengerti keadaan manusia. Hanya Allah yang dapat mengetahui isi hati dan perasaan kalian. Hanya Allah yang sanggup menolong dan mengasihi kalian dengan tanpa batas. Mengapa kalian membutuhkan pemeliharaan Allah? Karena Allah yang menciptakan kalian dan Allah menjamin hidup kalian. Hanya Allah yang sanggup menyelamatkan hidup kalian. Dan hanya Allah yang sanggup menolong kalian saat menghadapi berbagai situasi termasuk saat mengalami kesulitan. Siapa saja yang dipelihara oleh Allah? Allah adalah pemelihara seluruh umat manusia. Cinta kasih Allah berlaku untuk semua orang tanpa memandang perbedaan. Setiap orang termasuk yang berkebutuhan khusus juga dipelihara oleh Allah. Orang yang buta, tuli, bisu, lumpuh, dan orang yang mengalami sakit dalam waktu lama, juga dipelihara oleh Allah. Pelajaran 3 | Allah Memelihara Hidupku | 31 Bagaimana cara Allah memelihara mereka? Allah memelihara dengan cara memberikan orang-orang yang merawat dan mendampingi mereka. Allah memberikan makanan dan minuman yang sama. Allah memberikan kesempatan untuk boleh bersekolah atau bekerja. Allah memberikan hikmat dan kecerdasan. Allah memberikan dokter dan tenaga medis untuk menolong orang-orang yang sakit. Allah memelihara semua manusia. Naaman yang bukan bangsa Israel pun tetap mengalami pemeliharaan Allah. Namun ada syarat yang harus diikutinya. Ia harus patuh terhadap perintah Elisa, sebagai abdi Allah. Dengan kepatuhannya, Naaman mengalami kesembuhan. Allah memelihara setiap orang. Kalian dapat memahami pemeliharaan Allah saat kalian berdoa. Kalian berdoa kepada Allah, dan Allah menjawab doa kalian. Kalian juga dapat mengetahui pemeliharaan Allah saat kalian membaca Alkitab. Dengan mengerti firman Allah, kalian akan memahami kehendak dan rencana Allah. Namun kalian harus ingat. Kalau kita setia kepada Allah, kita akan semakin memahami kehendak-Nya. Kalian dapat menunjukkan ketaatan kepada Allah dengan cara mendengarkan nasihat orang tua di rumah dab nasihat guru-guru di sekolah. Hal lain yang dapat kalian lakukan adalah hidup rukun dengan semua orang, termasuk dengan kakak atau adik di rumah, dan teman-teman di sekolah. Hidup taat kepada Allah dapat juga kalian nyatakan dengan hidup jujur, rendah hati, suka menolong, dan melakukan perbuatan-perbuatan baik dan benar lainnya. Saat kalian mengalami situasi yang sangat sulit sekali pun, tetaplah mengandalkan Allah. Berharaplah dengan sabar akan pertolongan Allah. Jangan mengeluh atau putus asa. Berdoalah dan bawalah permohonan kalian hanya kepada Allah. Sebagaimana Allah menolong dan menyembuhkan Naaman, Allah juga sanggup menolong kalian dengan mukjizat-Nya yang luas biasa. Hidup kalian ada dalam pemeliharaan Allah. Karena itu kalian harus selalu bersyukur dan mengandalkan Allah setiap saat. Ungkapan syukur kepada Allah dapat kalian wujudkan dengan tekun berdoa, setia membaca Alkitab dan rajin beribadah kepada Allah. Kegiatan 5: Mari Berdiskusi Bagilah kelas dalam kelompok masing-masing dua atau empat orang. Diskusikanlah pertanyaan-pertanyaan berikut ini, dan jawablah dengan jelas! 32 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V 1. Apa pelajaran yang kalian peroleh dari kisah Naaman dihubungkan dengan pemeliharaan Allah?............................................................................................................................................................................................................................................. 2. Kalian pasti pernah mengalami peristiwa yang menggembirakan dan menyedihkan. Bagaimana reaksi atau perasaan kalian saat mengalami kesusahan atau peristiwa yang tidak kalian inginkan? Berilah tanda centang pada kolom yang tersedia. Reaksi atau Perasaan Kalian Situasi Mengeluh/ Bersyukur Sedih Marah 1 Mendapat sakit 2 Tidak naik kelas 3 Mendapat nilai jelek 4 Kehilangan Orang Tua 5 Dihina/dibuli teman 3. Menurut kalian sikap seperti apa yang dikehendaki Allah untuk kalian lakukan saat sakit, tidak naik kelas, mendapat nilai jelek, kehilangan orang tua, dihina, atau dibuli teman? Pelajaran 3 | Allah Memelihara Hidupku | 33............................................................................................................................................................................................................................................. 4. Daftarkanlah dua contoh pemeliharaan Allah dalam hidup kalian pada saat senang maupun saat susah? Nomor 1 adalah contoh untuk kalian. Contoh-contoh Pemeliharaan Allah Saat Senang Saat Susah 1 Situasi: sehat Situasi: sakit Allah memelihara dengan Allah memelihara melalui orang memberikan makanan yang sehat tua yang menjaga, dan dokter serta tubuh yang kuat. yang memberi obat. 2 3 5. Apa yang harus kalian lakukan agar dapat selalu bersyukur kepada Allah dalam keadaan susah maupun senang?............................................................................................................................................................................................................................................. 34 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 6: Mari Berkarya Buatlah sebuah karya yang menyatakan ucapan syukur atas pemeliharaan Allah dalam hidup kalian. Kalian dapat membuat puisi, karangan, doa atau karya kreatif lainnya! C. Rangkuman Allah sungguh menyayangi hidup kalian. Karena itu Allah memelihara hidup kalian. Allah memelihara kalian saat kalian susah atau senang, dan saat sakit atau sehat. Allah memelihara dalam segala situasi. Pemeliharaan Allah dinyatakan kepada seluruh umat manusia, tanpa terkecuali. Pemeliharaan Allah berlaku juga untuk mereka yang berkebutuhkan khusus. Setiap orang yang ingin hidupnya dipelihara oleh Allah harus hidup rendah hati serta setia dan taat kepada Allah. Allah sungguh memelihara hidup kalian, karena itu kalian harus selalu bersyukur kepada Allah. D. Refleksi Renungkan hal berikut ini! Allah setia menolong kalian setiap saat, dalam situasi baik atau buruk, sehat atau sakit. Mari berharap selalu hanya kepada Allah yang senantiasa memelihara hidup kalian. Sudahkah kalian bersyukur atas kebaikan Allah yang senantiasa memelihara hidup kalian? Pelajaran 3 | Allah Memelihara Hidupku | 35 E. Penilaian Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini! 1. Berilah alasan mengapa Allah memelihara dan menjaga hidup kalian!.................................................................................................................................................................................................. 2. Apa yang harus kalian lakukan agar mengetahui bahwa Allah sedang memelihara hidup kalian?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... F. Pengayaan Hafalkan teks Alkitab menurut Filipi 4: 6 dan diskusikan isi ayat ini bersama orang tua kalian! ”Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apa pun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.” G. Doa Allah Mahakasih, kami bersyukur atas pemeliharaan Allah dalam hidup kami. Tolonglah kami agar dalam susah maupun senang, sakit atau sehat, sukses atau gagal, bahkan dalam segala situasi kami selalu bersyukur kepada Allah. Teguhkanlah iman kami agar selalu taat dan yakin akan pemeliharaan Allah. Dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami memohon. Amin. 36 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA, 2021 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Penulis: Norita Yudiet Tompah ISBN 978-602-244-668-4 (Jilid 5) Pelajaran 4 Yesus Lahir Bagiku Teks Alkitab: Lukas 2: 1—20, Matius 1: 18—25, dan Matius 2: 1—11 Tujuan Pembelajaran 1 Menjelaskan alasan Yesus lahir ke dunia. 2 Mendaftarkan hal-hal yang dapat dilakukan untuk meneguhkan iman percaya kepada Yesus Kristus sebagai Juruselamat. 3 Membuat karya kreatif sebagai tanda terima kasih karena Yesus lahir bagi manusia. Kata kunci: Yesus, lahir, Juruselamat A. Pengantar Tahukah kalian mengapa Yesus lahir ke dunia? Mari kita mendalami lebih jauh tentang kehadiran Yesus Kristus bagi dirimu. Pada pelajaran 4 ini kalian akan belajar tentang arti kehadiran Yesus Kristus bagi dunia. Teks Alkitab yang menjadi dasar untuk memahami pelajaran ini adalah Lukas 2: 1—20, Matius 1: 18-25, dan Matius 2: 1—12. Kalian akan mengawali pelajaran ini dengan belajar dari lagu, dilanjutkan dengan mencermati cerita Alkitab. Kalian juga akan bermain peran tentang kelahiran Tuhan Yesus berdasarkan cerita Alkitab yang kalian baca. Dilanjutkan dengan memahami kehadiran Yesus Kristus sebagai bukti kasih Allah dalam hidup kalian, dilanjutkan dengan berdiskusi sambil menjawab pertanyaan, dan diakhiri dengan membuat sebuah karya kreatif. Tahukah kalian apa tujuan mempelajari topik ini? Tujuannya agar kalian mengerti alasan Yesus lahir ke dunia dan kalian dapat menanggapi atau merespons kehadiran-Nya serta menerima Yesus dalam hidup kalian. Melalui pelajaran ini diharapan kalian juga dapat menyatakan terima kasih atas kelahiran Yesus bagi diri kalian. Hal ini dapat kalian ungkapkan melalui sebuah karya dalam bentuk doa atau puisi. 38 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 1: Belajar dari Lagu Nyanyikanlah lagu dari Kidung Jemaat 105: 1—2 yang berjudul “Ya Anak Kecil” berikut ini! Nyanyikanlah dengan penuh penghayatan setiap lirik lagunya. Selanjutnya, jawablah pertanyaan-pertanyaan yang telah tersedia! YA ANAK KECIL do = bes, 4 ketuk Syair dan Lagu: J. M. Malessy, 1980 1 | 1 j.j s7 1 | 2. s7 | 1 j.j s7 s6 | s5. ‘3 | 2. 2 | Ya A - nak ke - cil, ya A - nak lem-but, Eng-kau di- 1. 2 | 5 sg 6 s 7 s | 1. ‘3 | 4. 4 | 2. 2 | u - tus Ba - pa - Mu dan da - ri sor - ga 3. 3 | 1. ‘1 | 2. 2 | 7 s. 7 s | 1. 1 | mu - li - a Kau ja - di ham - ba te - ren- as6. ‘2 | s5 j.j s6 s7 | ‘1. 3 | 2 j,j 1 s7 | 1. + dah, ya A - nak ke - cil, ya A - nak lem-but. 2. Ya Anak kecil, ya Anak lembut segala dosa Kautebus; Kauhantar kami, umatMu, ke haribaan BapaMu, ya Anak kecil, ya Anak lembut. 1. Siapakah Anak kecil yang dimaksud dalam lirik lagu yang kalian nyanyikan?.................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... Pelajaran 4 | Yesus Lahir Bagiku | 39 2. Tuliskan makna lagu Kidung Jemaat 105 “Ya Anak Kecil” yang baru dinyanyikan?................................................................................................................................................................................................................................................................................................... B. Uraian Materi Kegiatan 2: Mencermati Teks Alkitab Bacalah dengan saksama Injil Lukas 2: 1—20, Matius 1: 18—25, dan Matius 2: 1-11! Selanjutnya bacalah cerita berikut ini dalam hati! Pada suatu hari, Allah menyuruh malaikat Gabriel menemui seorang perawan bernama Maria. Allah menyuruhnya untuk menyampaikan berita bahwa Maria akan melahirkan Anak Allah yang Maha Tinggi. Kuasa Allah yang ajaib, membuat Maria mengandung dari Roh Kudus. Gambar 4.1 Para gembala sujud menyembah Yesus 40 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Gambar 4.2 Orang majus datang menyembah Yesus Malaikat Tuhan juga datang kepada Yusuf, tunangan Maria. Malaikat menyampaikan bahwa anak yang di dalam kandungan Maria adalah dari Roh Kudus. Berita ini membuat Yusuf mau mengambil Maria menjadi istrinya. Maria melahirkan seorang bayi mungil di kota kecil Betlehem. Bayi itu dinamai Yesus, sang Juruselamat, Allah yang telah menjadi manusia. Waktu bayi Yesus lahir, para malaikat mengabarkan kelahiran-Nya kepada para gembala yang sedang menjaga domba-domba pada waktu malam. Malaikat Tuhan berkata: “Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud.” Lalu para gembala berkata satu sama lain, ”marilah kita pergi ke Betlehem. Kita harus melihat Anak yang ajaib itu!” Dengan bergegas mereka menjumpai Bapak Yusuf, Ibu Maria, dan bayi Yesus yang baru lahir. Gembala-gembala melihat bayi Yesus, seperti yang dikatakan oleh malaikat. Mereka tahu bahwa bayi itu adalah Juruselamat. Mereka berlutut untuk menyembah Sang Juruselamat. Setelah beberapa lama, para gembala kembali ke domba-domba yang mereka jaga dengan sukacita. Sementara itu, di tempat yang jauh dari Betlehem, dari Timur, sekitar beratus-ratus kilometer jaraknya tinggallah sejumlah orang majus. Orang- orang majus itu mencari bayi Yesus yang dibimbing oleh sebuah bintang terang. Mereka melakukan perjalanan yang panjang. Saat itu belum ada mobil, kereta, atau alat transpor modern; kecuali hewan yang bisa mereka tunggangi. Pelajaran 4 | Yesus Lahir Bagiku | 41 Setelah beberapa lama, orang-orang majus itu tiba di Betlehem. Bintang terang yang membimbing orang-orang majus itu berhenti. Cahayanya menyinari sebuah rumah di Betlehem. Orang-orang majus menemui Yesus di sebuah rumah (Matius 2: 11). Mereka masuk ke dalam rumah itu, menemui Bapak Yusuf, Ibu Maria, dan Yesus. Mereka berlutut di dekat Yesus, dan sujud menyembah-Nya. Lalu orang- orang majus memberikan hadiah-hadiah yang mereka bawa yaitu emas, kemenyan, dan mur. Mereka bersyukur kepada Allah atas bintang ajaib yang telah menuntun mereka berjumpa dengan bayi Yesus, Sang Juruselamat. Kegiatan 3: Mari Bermain Peran “Kelahiran Tuhan Yesus” Mainkanlah sebuah drama dengan judul “Kelahiran Tuhan Yesus!” Bagilah kelas dalam 3 kelompok. Setiap kelompok akan memainkan drama berdasarkan pembagian berikut: Kelompok 1: Lukas 2: 1—2, Kelompok 2: Matius 1: 18—25, dan kelompok 3: Matius 2: 1—11. Dengan bimbingan guru kalian, mintalah kesediaan peserta didik secara sukarela untuk berperan. Mainkanlah drama tersebut dengan penuh penghayatan. Jika kalian tidak mendapatkan peran, amatilah jalannya drama dari awal sampai akhir, dan berilah penilaian atas setiap tokoh yang diperankan teman kalian! Nama Penilaian Tokoh Pemeran Sangat Baik Baik Cukup Kurang Yusuf Maria dst. 42 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Kegiatan 4: Memahami Kelahiran Yesus Kristus sebagai Bukti Kasih Allah Apakah kalian suka menerima hadiah? Hampir semua orang suka menerima hadiah. Sebuah hadiah biasanya diberikan oleh orang yang mengasihi kita. Allah mengasihi hidup kalian karena itu Allah memberikan hadiah paling indah kepada kalian. Hadiah apa yang diberikan Allah? Allah memberikan Anak- Nya yang tunggal yaitu Tuhan Yesus Kristus menjadi Juruselamatmu. Inilah hadiah yang paling indah. Mengapa Allah memberikan Yesus Kristus bagi kalian? Sejak manusia pertama yaitu Adam dan Hawa berbuat dosa di Taman Eden, semua keturunan manusia pertama adalah orang berdosa. Kalian pun mewarisi dosa asal dari Adam dan Hawa. Kitab Kejadian 3 menceritakan bahwa Adam dan Hawa melanggar perintah Allah dengan memakan buah pohon yang telah dilarang oleh Allah. Mereka tidak taat kepada Allah dan jatuh ke dalam dosa. Akibatnya relasi Allah dan manusia putus. Manusia menerima hukuman yaitu hidup mereka akan dipenuhi dengan kesukaran dan kesedihan. Adam dan Hawa harus bekerja keras untuk mencari makan. Namun dalam murka Allah akibat ketidaktaatan manusia, Allah masih menunjukkan kasih-Nya yang besar. Kasih Allah kepada manusia tidak berubah. Allah tetap menyayangi manusia walaupun mereka telah berbuat dosa. Dosa keturunan hanya bisa dihapuskan jikalau Allah sendiri yang menghapuskannya. Allah mau memberi pengampunan kepada manusia. Allah bersedia menebus dosa-dosa manusia. Allah berjanji memberikan (menganugerahkan) keselamatan kepada manusia. Allah ingin hubungan manusia dengan-Nya yang dulu rusak, kembali pulih. Allah menghendaki agar manusia tidak binasa. Karena itu Allah menepati janji-Nya dengan memberikan seorang Juruselamat bagi dunia. Juruselamat yang diberikan Allah kepada dunia yang berdosa ini adalah Anak-Nya sendiri yaitu Yesus Kristus, yang lahir di Betlehem dan yang akan mati di Golgota untuk menebus segala dosa manusia. Allah menghadirkan Yesus sebagai Juruselamat dunia karena Allah sungguh mengasihi dunia. Injil Yohanes 3: 16 menyaksikan, “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.” Allah telah menyediakan jalan keselamatan untuk kalian. Allah tidak ingin kalian binasa. Allah mengirim Yesus Kristus lahir ke dalam dunia untuk menghapus dosa-dosa dunia. Karena itu, kalian harus menerima dan sungguh- sungguh percaya bahwa Yesus adalah satu-satunya Anak Allah, Tuhan dan Pelajaran 4 | Yesus Lahir Bagiku | 43 Juruselamat hidup kalian. Kalau begitu, apa tanggapan kalian terhadap kasih Allah yang sungguh luar biasa itu? Kalian harus berterima kasih kepada Allah. Kalian patut bersyukur atas anugerah (hadiah) keselamatan yang diberikan oleh Allah melalui Yesus Kristus. Kegiatan 5: Mari Berdiskusi Diskusikanlah dengan salah seorang teman pertanyaan-pertanyaan berikut ini, dan jawablah dengan jelas! 1. Tulislah tujuan Yesus Kristus lahir ke dunia!............................................................................................................................................................................................................................................. 2. Bagaimana tanggapan kalian atas kasih Allah dalam hidup kalian?............................................................................................................................................................................................................................................. Kegiatan 6: Mari Berkarya Allah mengasihi hidup kalian karena itu Allah memberikan Anak-Nya yaitu Yesus Kristus menjadi Juruselamatmu. Buatlah sebuah puisi yang menyatakan rasa terima kasih kalian kepada Allah yang telah mengutus Yesus Kristus sebagai Juruselamat bagi kalian! 44 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V Yesus Kristus Juruselamatku................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... C. Rangkuman Allah sungguh mengasihi kalian. Bukti kasih Allah itu dinyatakan dengan memberikan (mengutus) Anak-Nya yang tunggal yaitu Yesus Kristus datang ke dunia. Kehadiran Yesus Kristus ke dalam dunia adalah untuk menyelamatkan manusia yang berdosa. Setiap orang yang percaya kepada Yesus Kristus akan dibebaskan dari hukuman dosa. Karena itu, setiap orang harus percaya bahwa Yesus Kristus adalah Juruselamat dunia, dan patut bersyukur atas keselamatan yang diberi oleh Allah. Pelajaran 4 | Yesus Lahir Bagiku | 45 D. Refleksi Renungkan hal berikut ini! Allah sungguh mengasihi manusia sehingga Allah mengutus Yesus Kristus untuk menjadi Juruselamat manusia. Sudahkah kalian sungguh-sungguh percaya bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan dan Juruselamat hidup kalian? Mari bersyukur kepada Allah atas keselamatan yang diberikan-Nya. E. Penilaian Berilah tanda silang (x) pada pilihan A, B, C, dan D yang dianggap benar! 1. Injil Matius 2: 11a menceritakan bahwa Orang-orang Majus datang menyembah Yesus di …. A. Gua B. Kandang C. Rumah D. Istana 2. Dalam Injil Matius 2: 1—12 dikisahkan bahwa para majus dari Timur datang menjumpai Yesus di Yerusalem dan mempersembahkan mas, kemenyan dan mur. Berdasarkan Injil Matius 2: 1—11 tersebut, jumlah orang majus yang datang melihat dan menyembah bayi Yesus adalah …. A. Tiga orang. B. Empat orang. C. Lima orang. D. Tidak dicatat berapa banyak jumlah orang majus yang datang menyembah Yesus. 46 | Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas V 3. Yang melatarbelakangi sehingga Allah mengutus Anak-Nya yang tunggal yaitu Yesus Kristus untuk datang ke dalam dunia adalah …. A. Kasih Allah yang begitu besar kepada manusia agar manusia tidak binasa. B. Manusia pertama telah berbuat dosa. C. Kasih Allah kepada Adam dan Hawa. D. Adam dan Hawa melanggar kehendak Allah. 4. Rencana Allah menghadirkan Yesus Kristus ke dunia diwujudkan melalui seorang perempuan yang bernama Maria. Maria menanggapi rencana Allah yang disampaikan lewat malaikat Gabriel kepadanya dengan cara … A. Takut dan terkejut, lalu percaya akan perkataan malaikat Gabriel. B. Ragu dan khawatir, lalu berubah percaya akan perkataan malaikat Gabriel. C. Taat akan rencana Allah, ia menerima serta percaya akan perkataan malaikat Gabriel. D. Menolak, kemudian sadar dan percaya dengan perkataan malaikat Gabriel. 5. Yesus Kristus telah lahir untuk menyelamatkan kalian dari dosa-dosa. Sikap yang paling tepat dilakukan agar kalian tidak jatuh dalam dosa adalah …. A. Menjauhi teman yang tidak jujur. B. Bergaul dengan teman yang baik. C. Waspada agar tidak tergoda ajakan teman melanggar peraturan sekolah. D. Taat melakukan perintah Tuhan setiap saat. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini! 1. Bagaimana cara memantapkan keyakinan iman bahwa kalian sungguh- sungguh percaya bahwa Yesus Kristus adalah Juruselamat kalian?.................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... 2. Bagaimana kalian mengembangkan hidup yang memelihara keselamatan di dalam Yesus Kristus?.................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... Pelajaran 4 | Yesus Lahir Bagiku | 47 3. Kalian sudah menerima keselamatan dari Allah melalui kehadiran Yesus yang mengampuni dosa-dosa kalian. Tindakan apa yang dapat kalian lakukan agar tidak jatuh dalam dosa?.................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... F. Pengayaan Diskusikanlah dengan Bacalah cerita- Tugas di rumah: orang tua kalian cara-cara cerita tentang Bacalah Injil Matius meneguhkan atau menguatkan Kelahiran Tuhan 27, Markus 15, dan iman untuk selalu